4 Rekomendasi Jajanan Jumbo di Pasar Lama Tangerang

Dari camilan, makanan berat, hingga dessert

Tangerang, IDN Times - Kawasan Kuliner Pasar Lama Tangerang sudah cukup terkenal. Bukan hanya bagi pencinta kuliner di Tangerang, tetapi juga di Jabodetabek. Berbagai macam makanan mulai dari tradisional hingga kekinian tersedia di sepanjang jalan kawasan tersebut.

Namun, ada makanan unik berukuran besar alias jumbo di Pasar Lama. Berikut IDN Times rekomendasikan beberapa makanan jumbo yang bisa kamu temukan.

1. Gurita Bakar Jumbo, Sate Gurita Si Endut

4 Rekomendasi Jajanan Jumbo di Pasar Lama TangerangSate Gurita Si Endut (Google Foto/Tiki Tan)

Bagi kamu pencinta seafood, terutama Gurita, stand Sate Gurita Si Endut bisa menjadi pilihan. Di sini, kamu bakal menemukan sate gurita berukuran jumbo.

Berbentuk gurita utuh, olahan ini bakal dibakar dengan api besar sambil diolesi bumbu khas bakaran asam manis pedas. Saat kamu melihat ukurannya, dijamin akan menelan ludah lantaran ukurannya yang besar.

Satu porsi gurita jumbo bisa kamu nikmati seharga Rp120ribu. Seporsi ini cukup untuk 2-3 orang. Namun, jika kamu ingin memakan gurita sendiri dan khawatir tak habis jika pesan ukuran jumbo, ada juga lho sate gurita potongan yang lebih simpel. Harganya lebih terjangkau.

2. Takoyaki Jumbo, King Takoyaki

4 Rekomendasi Jajanan Jumbo di Pasar Lama TangerangKing Takoyaki (Google Foto/Hengky Wasito)

Penikmat jajajan jejepangan pasti sudah tak asing dengan Takoyaki. Takoyaki merupakan adonan tepung yang digoreng membentuk bulatan, dan diisi dengan potongan daging gurita. Jika Takoyaki bisa kamu makan dalam satu kali suapan, beda dengan Takoyaki di King Takoyaki ini.

Pasalnya, satu bulatan Takoyaki Jumbo setara dengan 4-5 Takoyaki pada umumnya. Isiannya pun tak hanya satu jenis melainkan banyak jenis. Mulai dari daging gurita, crabstick, sosis, bakso, dan sebagainya. Kamu bisa menikmati satu Takoyaki di sini dengan harga Rp25 ribu.

3. Leker Jumbo, Jumbo Crepes

4 Rekomendasi Jajanan Jumbo di Pasar Lama TangerangJumbo Crepes (Google Foto/Ryan Neste)

Seperti namanya, Jumbo Crepes menghadirkan jajanan manis crepes dengan ukuran yang super besar dan lebar. Kamu harus menggenggam crepes ini dengan dua tangan jika ingin memakannya.

Kamu bisa memilih satu sampai dua topping jika membeli Jumbo Crepes. Satu crepes harganya Rp15 ribu hingga Rp20 ribu.

4. Kentang Jumbo, Potato Twist

4 Rekomendasi Jajanan Jumbo di Pasar Lama TangerangIlustrasi kentang spiral (pexels.com/Nuhyil Ahammed)

Satu lagi jajanan di Pasar Lama yang memiliki ukuran jumbo yakni Potato Twist atau kentang ulir. Seperti namanya, olahan ini berbahan baku kentang yang dipotong membentuk spiral,lalu digoreng dengan minyak panas. Setelah itu, kentang ditaburi dengan bumbu-bumbu yang bisa kamu pilih.

Tak sembarang kentang, Potato Twist menggunakan kentang berukuran cukup besar. Sehingga saat disajikan, bentuknya akan besar dan panjang. Untuk satu ulir kentang, kamu bisa membelinya dengan harga mulai dari Rp15 ribu.

Maya Aulia Aprilianti Photo Community Writer Maya Aulia Aprilianti

Let's still alive!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya