TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Curi Perhatian Penonton, 8 KDrama Kim Min Kyu Ini Juga Wajib Ditonton

Dia jadi second lead di drama Business Proposal

Kim Min Kyu dalam drama Business Proposal (instragram.com/sbsdrama.official)

Ada yang kepincut dengan Kim Min Kyu di Business Proposal? Dalam drama komedi romantis tersebut, ia memerankan tokoh Cha Sung Hoon sebagai sekretaris pribadi Kang Tae Moo. 

Tak hanya di drama arahan sutradara Park Sun Ho ini, peran Kim Min Kyu di drama-drama sebelumnya juga selalu mencuri perhatian loh, meskipun tak menjadi pemeran utama.

Berikut ada tujuh drama aktor agensi Happy Tribe ini yang patut untuk ditonton, simak yuk!

Baca Juga: 10 Ide Outfit Kantor ala Park Min Young di Forecasting Love & Weather

1. Business Proposal (2022)

Business Proposal (dok. SBS)

Memiliki rating tinggi sejak ditayangkan, Business Proposal dibintangi oleh Kim Se Jeong dan Ahn Hyo Seop sebagai pemeran utama. Drama adaptasi web novel berjudul Sanae Matsun ini juga dibintangi oleh Kim Min Kyu dan Seol In A sebagai pemeran pendukung.

Drama ini ditayangkan oleh stasiun SBS dan platform Netflix sejak 28 Februari lalu. 

Drama ini mengisahkan tentang Shin Ha Ri (Kim Se Jeong), seorang wanita yang bekerja sebagai karyawan di sebuah perusahaan. Suatu hari, Ha Ri diminta oleh temannya untuk menggantikannya dalam kencan buta.

Tak disangka, pasangan kencan butanya adalah CEO dari perusahaan tempatnya bekerja, Kang Tae Moo (Ahn Hyo Seop). Setelahnya, hubungan mereka menjadi canggung dan tak biasa.

2. Snowdrop (2021)

Snowdrop (dok. jTBC)

Snowdrop merupakan salah satu drama yang sangat dinantikan penggemar, karena dibintangi oleh para artis populer. Drama arahan sutradara Jo Hyun Tak ini mengambil latar kehidupan tahun 1987 di Korea Selatan.

Menceritakan tentang Lim Soo Ho (Jung Hae In), seorang mahasiswa pascasarjana keturunan Korea-Jerman yang berkuliah di sebuah universitas bergengsi. Sementara Eun Yeong Ro (Kim Ji Soo) adalah seorang mahasiswi Universitas Wanita Hosu di jurusan Sastra Inggris. Keduanya bertemu saat kencan buta dan langsung saling jatuh cinta.

Suatu hari, tiba-tiba Soo Ho berlumuran darah dan Yeong Ro membantunya untuk bersembunyi.

3. Backstreet Rookie (2020)

Backstreet Rookie (dok. SBS)

Menjadi drama comeback Kim You Jung setelah vakum 2 tahun, Backstreet Rookie juga dibintangi oleh Ji Chang Wook. Drama adaptasi webcomic berjudul Pyeonuijeom Saetbyeoli ini menampilkan Kim Min Kyu sebagai sahabat lama Kim You Jung yang bertemu kembali saat dewasa.

Drama stasiun SBS ini bercerita tentang Choi Dae Hyun (Ji Chang Wook), seorang pria yang bekerja di sebuah minimarket milik keluarganya. Suatu hari ia menegur Jung Saet Byul (Kim You Jung), seorang siswi yang sedang merokok. Namun tak sengaja, Saet Byul dan Dae Hyun berciuman. Tiga tahun kemudian, Saet Byul melamar sebagai pekerja paruh waktu di minimarket keluarga Dae Hyun.

4. Queen: Love and War (2019)

Queen: Love And War (dok. CSTV)

Queen: Love and War merupakan drama pertama Kim Min Kyu sebagai pemeran utama bersama aktris cantik Jin Se Yun. Drama arahan sutradara Kim Jung Min ini bertemakan tentang sejarah di masa peperangan.

Ditayangkan pada akhir tahun 2019 silam, drama ini menceritakan tentang Kang Eun Bo (Jin Se Yun) yang bertekad menjadi ratu demi mengetahui pembunuh adik kembarnya. Ia tak segan melakukan segala cara untuk meraih mimpinya tersebut.

Sementara Lee Kyung (Kim Min Kyu) adalah seorang raja yang tampan dan cerdas. Namun ia terlibat dalam sebuah kasus yang tak terduga.

Baca Juga: Dari Romance Hingga Thriller, 10 KDrama yang Tayang Maret 2022

5. Perfume (2019)

Perfume (dok. KBS)

Perfume merupakan salah satu drama fantasi romantis yang ditayangkan pada pertengahan tahun 2019 silam. Drama stasiun KBS ini dibintangi oleh Shin Sung Rok dan Go Won Hee, juga Kim Min Kyu, Ha Jae Suk, serta Cha Ye Ryun sebagai pemeran pendukungnya.

Digarap oleh sutradara Kim Sang Hwi, drama tersebut bercerita tentang Min Jae Hee (Ha Jae Suk), seorang wanita paruh baya yang keluarganya mengalami kehancuran.

Suatu saat, ia menggunakan sebuah parfum ajaib dan berubah menjadi seorang wanita muda yang cantik. Kini Jae Hee mengubah namanya menjadi Min Ye Rin (Go Won Hee) dan mulai bekerja sebagai model. Kemudian ia bertemu dengan Seo Yi Do (Shin Sung Rok), seorang perancang busana yang sukses dan bersemangat.

6. Meloholic (2017)

Meloholic (dok. OCN)

Meloholic merupakan drama adaptasi dari sebuah webcomic berjudul sama yang diterbitkan pada tahun 2010 lalu di platform Naver Webtoon. Drama ini merupakan ajang comeback Yunho U-Know setelah selesai menjalani wajib militer pada April 2017.

Drama bertema mystery psychological ini mengisahkan tentang seorang pria yang memiliki kemampuan khusus bernama Yoo Eun Ho (Yunho U-Know). Ia dapat membaca pikiran orang lain hanya dengan menyentuh tubuh orang lain.

Suatu hari, Eun Ho bertemu dengan Han Ye Ri (Kyung Soo Jin), seorang wanita yang memiliki dua kepribadian berbeda serta dapat membedakan antara perkataan dan pikirannya.

7. Because This Is My First Life (2017)

Because This Is My First Life (dok. tvN)

Salah satu rekomendasi drama heartwarming yang wajib ditonton adalah Because This Is My First Life. Bersama dengan Lee Min Ki dan Jung So Min sebagai pemeran utama, Kim Min Kyu memerankan tokoh pendukung bernama Yeon Bok Nam.

Ditayangkan pada tahun 2017, drama komedi romantis ini menceritakan tentang Nam Se Hee (Lee Min Ki), seorang pria berusia awal 30-an tahun yang memutuskan untuk tak menikah. Ia memiliki sebuah rumah, namun memiliki banyak utang.

Sementara Yoon Ji Ho (Jung So Min), seorang wanita berusia awal 30-an tahun, yang tak memiliki rumah dan iri terhadap orang lain yang memilikinya. Ia selalu gagal berkencan karena kondisi ekonominya. Suatu saat, Ji Ho tinggal bersama Se Hee dan menjadi teman serumah.

Berita Terkini Lainnya