6 KDrama & KMovie yang Tayang di Netflix Februari 2022, Wajib Nonton!

Ada Forecasting Love and Weather hingga Thirty Nine

Masuk di Februari, kamu sedang menonton Kdrama apa nih? Jika belum ada yang menarik perhatian kamu, nih ada beberapa KDrama dan KMovie bertabur bintang yang baru tayang di Netflix, lho!

Di antaranya ada Forecasting Love and Weather dan Thirty Nine yang sangat dinantikan penggemar. 

Dibintangi oleh sejumlah artis populer, seperti Son Ye Jin, Song Kang, dan Nam Joo Hyuk, berikut enam daftar KDrama dan KMovie yang tayang di Netflix pada Februari 2022.

Baca Juga: Sukses Audisi, 10 Potret Ocit Finalis MasterChef Season 9 Asal Banten

1. Love and Leashes

6 KDrama & KMovie yang Tayang di Netflix Februari 2022, Wajib Nonton!Love and Leashes (instagram.com/netflixkr)

Salah satu adaptasi webtoon yang paling dinantikan rilisnya adalah Love and Leashes. Dibintangi oleh Seohyun SNSD dan Lee Jun Young, drama ini menceritakan kisah romantis antara staf dan manager di sebuah perusahaan besar.

Namun keduanya terjebak dalam hubungan kekasih yang tak biasa. Maksudnya?

Drama ini menceritakan mengenai seorang staf wanita bernama Jung Ji Woo (Seohyun SNSD) yang menyukai manager-nya, yaitu Jung Ji Hoo (Lee Jun Young). Suatu hari, Ji Woo menerima sebuah paket di kantor yang ternyata milik Ji Hoo dan tak sengaja membukanya. Isi paket itu merupakan barang rahasia Ji Hoo yang kini telah diketahui oleh Ji Woo.

Hal tersebut membuat keduanya terlibat dalam hubungan kekasih kontrak yang tak biasa. Hmm, penasaran? Segera nonton deh~

2. Forecasting Love and Weather

6 KDrama & KMovie yang Tayang di Netflix Februari 2022, Wajib Nonton!Forecasting Love and Weather (instagram.com/netflixkr)

Sudah siap jatuh hati lagi dengan Song Kang? Sutradara Cha Young Hoon menggaet Song Kang dan Park Min Young sebagai pemeran utama dalam drama Forecasting Love and Weather yang ditayangkan stasiun jTBC.

Drama ini menceritakan tentang Jin Ha Kyung (Park Min Young), seorang wanita cerdas dan disiplin yang bekerja sebagai peramal cuaca. Sedangkan Lee Shi Woo (Song Kang) yang merupakan rekan kerja Ha Kyung, adalah seorang pria yang ceria dan baik hati. Shi Woo berusaha menarik hati Ha Kyung dengan kecerdasan dan obsesinya terhadap ramalan cuaca.

3. Twenty Five, Twenty One

6 KDrama & KMovie yang Tayang di Netflix Februari 2022, Wajib Nonton!Twenty Five Twenty One (instagram.com/netflixkr)

Setelah aktingnya yang berkesan di Start-Up tahun 2020 lalu, Nam Joo Hyuk kembali dengan drama terbarunya berjudul Twenty Five, Twenty One. Dalam drama ini, ia dipasangkan dengan aktris cantik Kim Tae Ri.

Disutradarai Jung Ji Hyun, Twenty Five, Twenty One bercerita tentang Na Hee Do (Kim Tae Ri) dan Baek Yi Jin (Nam Joo Hyuk) yang terdampak karena krisis ekonomi di Korea Selatan.

Hee Do merupakan atlet anggar di SMA yang akhirnya dibubarkan karena krisis ekonomi. Sedangkan Yi Jin adalah siswa SMA yang tiba-tiba harus hidup miskin karena keluarganya bangkrut akibat krisis ekonomi.

Baca Juga: 10 Pesona Oh Hye Soo, Aktris yang Debut Lewat Drama All of Us Are Dead

4. Thirty Nine

6 KDrama & KMovie yang Tayang di Netflix Februari 2022, Wajib Nonton!Thirty Nine (instagram.com/netflixkr)

Hampir dua tahun vakum dari layar kaca, Son Ye Jin comeback bersama Jeon Mi Do dan Kim Ji Hyun dalam drama Thirty Nine. Menggantikan slot drama Artificial City, drama penulis Yoo Young A ini akan ditayangkan pada tanggal 16 Februari 2022 di stasiun jTBC.

Drama ini mengisahkan tentang persahabatan tiga wanita yang segera memasuki usia 40 tahun. Mereka adalah Cha Mi Jo (Son Ye Jin) merupakan seorang kepala dokter kulit di sebuah klinik kecantikan yang hidup di lingkungan keluarga chaebol, Jung Chan Young (Jeon Mi Do) merupakan seorang guru akting yang bermimpi menjadi seorang artis, dan Jang Joo Hee (Kim Ji Hyun) merupakan seorang manager kosmetik di sebuah pusat perbelanjaan.

Ketiganya saling bergantung dan bersandar untuk menghadapi suka dan duka kehidupan bersama-sama.

5. Juvenile Justice

6 KDrama & KMovie yang Tayang di Netflix Februari 2022, Wajib Nonton!Juvenile Justice (instagram.com/netflixkr)

Kamu gak suka drama romantis? Ada drama Juvenile Justice yang bertema hukum, bisa menjadi pilihan kamu. Drama ini dibintangi oleh artis-artis papan atas, seperti Kim Hye Soo, Kim Moo Yul, Lee Sung Min, dan Lee Jung Eun.

Drama garapan penulis Kim Min Seok ini menceritakan tentang seorang hakim bernama Shim Eun Seok (Kim Hye Soo) yang memiliki kepribadian dingin dan bersikap anti terhadap remaja. Sejak diangkat menjadi hakim di pengadilan remaja Distrik Yeonhwa, Eun Seok sering kali melanggar peraturan dalam menghukum para terdakwa. Namun cara yang dilakukannya berbeda dari biasanya, sehingga menarik perhatian para peserta di ruang pengadilan.

6. A Business Proposal

6 KDrama & KMovie yang Tayang di Netflix Februari 2022, Wajib Nonton!Business Proposal (instagram.com/netflixkr)

Setelah menjadi pasangan Park Bo Young di drama Abyss, nama Ahn Hyo Seop semakin bersinar. Dilansir Soompi, ia akan kembali membintangi drama romantis berjudul A Business Proposal bersama Kim Se Jeong.

Adaptasi dari web novel berjudul Sanae Matsun, drama ini menceritakan tentang Shin Ha Ri (Kim Se Jeong), seorang karyawan yang sangat optimis di sebuah perusahaan.

Suatu hari, ia diminta temannya untuk menggantikannya melakukan kencan buta dengan seorang pria. Saat pertemuan berlangsung, tak disangka bahwa pria tersebut adalah CEO perusahaan tempatnya bekerja, Kang Tae Mu (Ahn Hyo Seop).

Apa yang terjadi selanjutnya? Nonton aja ya~

Baca Juga: Punya Kemampuan Khusus, 10 Fakta Peran Seo Ji Hye di Kiss Sixth Sense

Memiliki alur cerita yang menarik, film dan drama-drama tersebut berpotensi menjadi trending di Netflix. Jangan sampai dilewatkan, ya!

Penulis: Anindya Estiandari

Topik:

  • Ita Lismawati F Malau

Berita Terkini Lainnya