TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

3 Langkah Jenjang Hubungan Lebih Serius, Minta Restu ke Orangtua

Ada hal-hal yang harus dilakukan untuk ke jenjang serius

ilustrasi orangtua dan anak (pexels.com/RDNE Stock Project)

Jika kamu dan si dia serius menjalin hubungan, sebenarnya cepat atau lambat pasti akan mengarah ke jenjang selanjutnya, yaitu pernikahan. Untuk bisa melangkah ke jenjang hubungan yang lebih serius tentu ada step by step yang harus dilakukan sebagai tahapannya.

Keinginan menikah sesederhana dan secepat apa pun, kamu pasti tetap ada proses yang harus dilalui. Salah satu yang paling penting, misalnya, meminta izin dan restu dari orangtua. 

Menuju jenjang hubungan yang serius bukanlah hal main-main, jadi mempersiapkannya pun juga harus bertahap dan serius. Simak pembahasan di bawah ini untuk lebih jelasnya tentang langkah menuju jenjang hubungan yang serius dengan pasangan. 

Baca Juga: 5 Cara Mendapat Restu Orangtua atas Rencana dan Mimpimu

1. Restu dan izin menikah pada orangtua

ilustrasi orangtua dan anak (pexels.com/Cottonbro)

Tak hanya meminta izin dan restu dari orangtua sendiri, kamu juga perlu "menghadap" dan meminta restu kepada orangtua si dia. Tanpa restu orangtua, hubungan biasanya tidak akan bisa melangkah ke mana-mana. 

Kamu dan pasangan silakan menyampaikan baik-baik pada orangtua kalau kalian sama-sama serius dan berencana menikah. Kalau sudah dianggap mampu untuk menikah biasanya bakal direstui dan diizinkan, apalagi kalau orangtua suka dengan pasanganmu. Sepenting itulah restu untuk bisa menikah, makanya banyak pasangan yang berjuang demi mendapat restu orang-tua walaupun sulit sekalipun. 

2. Perlahan-lahan, siapkan semua kebutuhan pernikahan

ilustrasi pasangan (pexels.com/RODNAE Productions)

Setelah mendapat restu dari orangtua, maka langkah selanjutnya ialah mempersiapkan diri. Persiapan yang dimaksud di sini bukan hanya fisik dan mental, namun juga finansial dan hal-hal lainnya yang dibutuhkan untuk menikah.

Kamu harus memikirkan seperti apa acara pernikahan, pakaian, undangan, hingga hal yang dibutuhkan untuk kehidupan setelah menikah. 

Itulah kenapa untuk bisa menikah tidaklah mudah, karena banyak sekali hal yang harus dipersiapkan. Tapi tenang saja karena persiapan ini bisa dilakukan dari jauh-jauh hari, perlahan-lahan dengan dicicil satu-persatu, serta saling bekerja sama dengan pasangan. Kalau dipersiapkan bersama-sama tentu tidak akan terasa terlalu berat, kan? 

Verified Writer

afifah hanim

Banyak baca banyak nulis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya