TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Pemprov Minta Kabupaten Kota Masifkan Gerakan Pangan Murah

Hal ini untuk menekan harga beras yang melambung tinggi

Foto: Humas Pemkot Manado

Serang, IDN Times - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten menginstruksikan pemerintah daerah (pemda) kabupaten/kota di wilayahnya menggelar gerakan pangan murah secara serentak dan masif. Hal ini dilakukan untuk menekan harga beras yang saat ini melambung tinggi.

“Kami sudah mengirim surat ke kabupaten dan kota untuk mengimbau supaya gerakan pangan murah itu dimasifkan," kata Kepala Dinas Ketahanan Pangan Banten Aan Muawanah pada Kamis (22/2/2024).

Baca Juga: Petugas KPPS yang Meninggal di Banten Jadi 10 Orang, Duh!

1. Pemprov Banten bakal menambah gerakan pasar murah menjadi 4 hari seminggu

Dok. Pemkot Tangerang

Sejauh ini, kata Aan, Pemprov Banten telah menggelar gerakan pangan murah dua kali dalam seminggu yakni hari Selasa dan Jumat. Rencananya, mulai pekan ini akan ditambah dua hari lagi sehingga empat hari dalam seminggu.

"Sekarang ditambah lagi Selasa Kamis untuk di beberapa daerah,” katanya.

2. Harga beras diupayakan normal jelang puasa dan Idul Fitri

Toro

Aan menilai, gerakan pangan murah perlu dimasifkan agar harga beras yang saat ini melambung tinggi bisa ditekan hingga ke harga normal kembali, terutama menjelang puasa dan Idul Fitri.

"Kami khawatir harga akan naik, tetapi kami coba upaya-upaya pemerintah itu dengan gerakan pangan murah ataupun operasi pasar,” katanya.

Verified Writer

Khairil Anwar

Jurnalis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya