Kekeringan, 4 Daerah di Banten Krisis Air Bersih

Lebak dan Pandeglang daerah yang paling darurat air bersih  

Serang, IDN Times - Kekeringan akibat musim kemarau mulai melanda empat kabupaten/kota di Provinsi Banten. Empat daerah tersebut yakni Kabupaten Pandeglang, Kabupaten Lebak, Kabupaten Serang, dan Kota Serang.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Banten mencatat warga di puluhan kecamatan yang tersebar di empat daerah tersebut kesulitan air bersih. Sumur pompa yang selama ini mereka andalkan untuk keperluan air bersih sehari-hari mengering. Begitu pula air sungai juga mengering.

1. Lebak dan Pandeglang daerah yang paling darurat air bersih

Kekeringan, 4 Daerah di Banten Krisis Air BersihDok. Istimewa/IDN Times

Kepala Pelaksana BPBD Banten, Nana Suryana, menyampaikan Kabupaten Lebak menjadi daerah paling darurat air bersih saat ini. Ada 18 desa di 12 kecamatan di Lebak kesulitan air bersih.

Kemudian di Kabupaten Pandeglang juga ada 18 desa di 11 kecamatan, Kota Serang 3 kelurahan di 1 kecamatan, dan Kabupaten Serang 1 desa di 1 kecamatan.

"Yang jelas terbanyak di Kabupaten Lebak sudah lebih 20 titik kemudian di Pandeglang itu juga banyak walaupun tidak sebanyak Lebak, kalau di Serang hanya beberapa titik saja," katanya.

2. BPBD Banten telah mendistribusi 204.000 liter air bersih

Kekeringan, 4 Daerah di Banten Krisis Air BersihDok. Istimewa/Kristiyanto

Meskipun terdapat empat daerah yang mengalami kesulitan ketersediaan air bersih, kata Nana, BPBD Banten dan kabupaten kota masih dapat menangani, salah satunya dengan melakukan pengiriman air bersih. Hingga saat ini pihaknya telah mendistribusikan 204.000 liter air bersih ke masyarakat yang terdampak kekeringan.

"Instansi teknis lain di Pemprov Banten belum dilibatkan karena masih bisa ditangani oleh BPBD," katanya.

3. Semua kabupaten kota di Banten berpotensi

Kekeringan, 4 Daerah di Banten Krisis Air BersihDok. Istimewa/IDN Times

Kendati baru ada laporan empat daerah, berdasarkan pemetaan oleh BPBD Banten, 8 kabupaten/kota di Banten berpotensi mengalami kekeringan.

"Walaupun ada yang bergeser titiknya alih fungsi lahan pembangunan berpengaruh cadangan air bawah tanah," katanya.

Khairil Anwar Photo Community Writer Khairil Anwar

Jurnalis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya