Daftar ke Demokrat, Arief Ajak Iti Jadi Pendamping di Pilgub Banten

Keduanya merupakan kader Demokrat Banten

Serang, IDN Times - Partai Demokrat memiliki dua kader yang berpotensi maju di Kontestasi Pemilihan Gubernur (Pilgub) Banten nanti. Mereka adalah mantan Wali Kota Tangerang, Arief R Wismansyah dan mantan Bupati Lebak, Iti Octavia Jayabaya.

Arief sudah menyerahkan formulir pendaftarannya sebagai bakal calon Gubernur Banten langsung kepada Iti Octavia Jayabaya selaku ketua DPD Demokrat Banten, Selasa (21/5/2024).

Baca Juga: Dicuekin Arief, Dimyati Dekati Iti Jadi Pendamping di Pilgub Banten

1. Arief goda Iti agar maju bersamanya di Pilgub Banten

Daftar ke Demokrat, Arief Ajak Iti Jadi Pendamping di Pilgub BantenIDN Times/Khaerul Anwar

Saat menyerahkan formulir pencalonan, Arief sempat menggoda Iti Octavia. Katanya, ia dan Iti merupakan pasangan yang sempurna untuk menjadi Cagub dan Cawagub Banten di Pilkada 2024.

“Gubernur dan Wakil Gubernur Banten nih," kata Arif Wismansyah usai menyerahkan formulir.

Tidak selesai di situ, Arief pun sempat memuji bahwa Iti Jayabaya merupakan sosok kader terbaik yang dimiliki Demokrat Banten saat ini.

"Tentunya saya memberikan doa terbaik buat Bu Ketua saya. Mudah-mudahan bisa memberikan kontribusinya untuk Provinsi Banten,” katanya.

2. Arief menyerahkan mekanisme pemilihan pasangan calon ke Demokrat

Daftar ke Demokrat, Arief Ajak Iti Jadi Pendamping di Pilgub BantenIDN Times/Khaerul Anwar

Meski demikian, tentang restu dari Demokrat yang akan dijatuhkan kepada Iti ataupun dirinya, Arief menyerahkan kepada mekanisme partai.

“Masalah gubernur wakil gubernur, kami menunggu arahan dari DPP. Tapi insya Allah, kami udara, darat, dan laut, seperti logo Mersy ini, kita merangkul komponen untuk kemajuan Banten,” katanya.

Baca Juga: Dilamar Dimyati di Pilgub Banten, Arief Malah Puji Rano Karno

3. Iti sebut bahwa tiket Demokrat masih dinamis

Daftar ke Demokrat, Arief Ajak Iti Jadi Pendamping di Pilgub BantenIDN Times/Khaerul Anwar

Sementara, Iti Octavia Jayabaya memastikan bahwa Partai Demokrat akan mengambil peran penting di Pilgub Banten ini. Soal rekomendasi sendiri, DPD akan menyerahkan nama-nama yang masuk penjaringan kepada DPP.

“Kalau saya engga daftar, karena saya yang tanda tangannya juga,” kata Iti.

Ditanya perihal restu yang akan diberikan kepadanya atau pun Arief, mantan Bupati dua periode ini menyebut bahwa hal tersebut masih dinamis dan akan diputuskan oleh DPP Demokrat.

“Kalau itu dinamis ya, artinya nomor satu, nomor dua itu kemungkinan terjadi. Jadi makanya tadi kalau ada nomor tiga, nomor tiga kan gitu ya. Kita lihat nanti ya,” katanya.

Khairil Anwar Photo Community Writer Khairil Anwar

Jurnalis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ita Lismawati F Malau

Berita Terkini Lainnya