5 Kecamatan di Kabupaten Tangerang Rawan Banjir

Masyarakat di kawasan tersebut diminta waspada

Kabupaten Tangerang, IDN Times - Sebanyak lima Kecamatan di wilayah Kabupaten Tangerang rawan bencana banjir, khususnya di musim penghujan yang diperkirakan bakal segera tiba. Lima kecamatan tersebut yakni Kecamatan Pasarkemis, Jayanti, Teluknaga, Pakuhaji, Legok. 

“Untuk masyarakat di wilayah tersebut diharapkan bersiap siaga di musim penghujan ini," kata Kepala BPBD Kabupaten Tangerang, Ujat Sudrajat, Selasa (1/11/2022).

Baca Juga: 76 Anak di Tangerang jadi Korban Kekerasan

1. BPBD bentuk Destana hadapi bencana banjir

5 Kecamatan di Kabupaten Tangerang Rawan BanjirIDN Times/Dok. Pemkab Tangerang

Untuk mengantisipasi bencana banjir tersebut, pihaknya pun membentuk Destana atau Desa tanggap bencana di lima kecamatan tersebut.

"Untuk Destana ini memang baru di 5 Kecamatan yang kami jadikan pilot project, ada di 4 desa dan 1 kelurahan," ungkapnya.

2. Petugas gabungan juga lakukan simulasi antisipasi bencana

5 Kecamatan di Kabupaten Tangerang Rawan BanjirIDN Times/Dok. Pemkab Tangerang

Tak hanya itu, pihaknya juga menggelar simulasi terkait antisipasi bencana banjir yang dikhawatirkan akan terjadi pada musim penghujan mendatang. Tak sendirian, BPBD juga menggandeng TNI/Polri dan Basarnas yang juga biasa hadir untuk menangani bencana banjir di lapangan.

"Pihak tersebut yang nantinya membantu meningkatkan kesiapsiagaan, tindakan penyelamatan, dan koordinasi antarpihak saat bencana banjir melanda,” ujarnya.

3. BPBD sudah siapkan logistik antisipasi korban banjir

5 Kecamatan di Kabupaten Tangerang Rawan BanjirIDN Times/Dok. BPBD Kabupaten Tangerang

Saat ini, pihaknya juga telah menyiapkan logistik bencana berupa logistik pangan, perlengkapan keluarga, perlengkapan bayi, dan shelter kit (selimut, bantal, dan tenda terpal). 

"Hal tersebut merupakan kebutuhan dasar bagi korban bencana, sehingga jika terjadi bencana maka kami siap men-support,” tuturnya.

Baca Juga: Batasi Truk Tanah di Tangerang, Polri Awasi Ketat Jalanan

Topik:

  • Ita Lismawati F Malau

Berita Terkini Lainnya