Pria Obesitas 230 Kg Dirawat di ICU RSUD Kabupaten Tangerang

Kondisi Engky masih stabil

Tangerang, IDN Times - Engky (35), seorang pria yang menderita lymphedema di kaki dan obesitas kini mendapat perawatan intensif di RSUD Kabupaten Tangerang. Engky kini dirawat di ruang ICU untuk mendapatkan penanganan khusus.

Humas RSUD Kabupaten Tangerang, Hilwani menjelaskan, pasien saat ini ditangani empat dokter spesialis, yakni pertama dokter spesialis ahli penyakit dalam, ahli gizi, bedah vaskuler, dan jantung.

"Untuk kondisi pasien sekarang stabil, kita dalam mengoptimalisasikan dan belum bisa di pastikan berapa hari dalam penangan ini,” kata dia pada Rabu (10/1/2024).

Baca Juga: Derita Lymphedema dan Obesitas, Engky: Saya Ingin Sembuh

1. Tim dokter melakukan stabilisasi hemodinamik untuk Engky

Pria Obesitas 230 Kg Dirawat di ICU RSUD Kabupaten Tangerangilustrasi pasien dirawat di ICU rumah sakit (vecteezy.com/Ratthanan Thanacharoennat)

Hilwani menyebut, tim dokter saat ini melakukan stabilisasi hemodinamik dan evaluasi untuk memantau ketat tekanan darah dan beberapa penyakit penyerta yang sudah dideritanya. Hal tersebut guna mendapatkan tata laksana kesehatan Engky.

“Sekarang di ruang intensive care unit (ICU) untuk melakukan stabilisasi dan evaluasi itu. Dimana penanganan penyakit penyerta ini sudah pasti kita lakukan di awal,” katanya.

2. Kondisi Engky masih memungkinkan untuk terus dirawat di RSUD

Pria Obesitas 230 Kg Dirawat di ICU RSUD Kabupaten TangerangHilwani, Kepala Instalasi Hukum Publikasi dan Informasi (HPI) RSUD Kabupaten Tangerang (ANTARA/Azmi Samsul Maarif)

Hilwani juga memastikan, saat ini kondisi Engky dalam keadaan stabil. Meski begitu, bila dilihat dari Indeks Massa Tubuh (IMT) yang lebih besar dari 35, pasien kemungkinan akan dirujuk ke rumah sakit yang lebih lengkap. 

“Saat ini masih sebatas memungkinkan, jadi belum menghubungi rumah sakit rujukan. Saat ini tatalaksana di RSUD untuk stabilisasi dan penyakit penyertanya,”ujar Hilwani.

3. Engky dioperasi, namun perawatan medis terhenti lantaran kendala biaya

Pria Obesitas 230 Kg Dirawat di ICU RSUD Kabupaten TangerangRSUD Kabupaten Tangerang (Antaranews)

Seperti diketahui sebelumnya, Engky yang juga warga Perumahan Taman Kirana Surya, Desa Pasanggrahan itu menderita lymphedema dan obesitas.

Engky pun sempat menjalani prosedur operasi menggunakan BPJS Kesehatan mandiri. "Tapi ada biaya di luar BPJS, seperti ongkos bolak balik rumah sakit yang cukup banyak keluar," kata Engky.

Di tengah perjuangannya melawan penyakit, Engky malah diminta mengundurkan diri dari tempatnya bekerja. Dia pun tidak punya penghasilan. 

"Untuk biaya berobat dan kebutuhan sehari-hari sampai jual mobil dan barang apa saja yang bisa dijual. Kadang ada rasa putus asa, tapi mau gimana lagi," tuturnya.

Baca Juga: Dapat Sembako dari Jokowi, Warga Tangerang Senang

Topik:

  • Ita Lismawati F Malau

Berita Terkini Lainnya