300 Anak Yatim di Sekitar Bandara Soetta Dapat Santunan Lebaran

Ada 19 titik lokasi anak yatim piatu yang mendapat santunan

Tangerang, IDN Times - Sebanyak 300 anak yatim di sekitar Bandara Soekarno-Hatta mendapatkan santunan untuk merayakan Hari Raya Idul Fitri 2023, Senin (17/4/2023). Santunan tersebut diberikan oleh PT Angkasa Pura II Cabang Utama Bandara Internasional Soekarno-Hatta.

"Ada 19 titik di sekeliling Bandara Soetta anak yatim yang kita berikan santunan," ujar Executive General Manager Bandara Soetta, Dwi Ananda Wicaksana.

Baca Juga: Bandara Soetta Terima 1.647 Extra Flight Antisipasi Mudik Lebaran 2023

1. Santunan berupa uang dan makanan berbuka puasa

300 Anak Yatim di Sekitar Bandara Soetta Dapat Santunan LebaranIDN Times/Maya Aulia Aprilianti

Dwi mengungkapkan, santunan tersebut berupa uang tunai senilai Rp500 ribu serta bingkisan makanan berbuka puasa. Hal tersebut lantaran agar para anak yatim bisa merayakan Lebaran sama gembiranya dengan masyarakat muslim lainnya.

"Insya Allah rezeki yang kita bagi ini bisa membawakan kebahagiaan dan kegembiraan bagi mereka di bulan suci ini," tuturnya.

2. Santunan diharapkan bisa digunakan anak-anak untuk membeli kebutuhan lebaran

300 Anak Yatim di Sekitar Bandara Soetta Dapat Santunan LebaranIDN Times/Maya Aulia Aprilianti

Dwi menuturkan, pihaknya sengaja memilih waktu jelang lebaran lantaran agar uang yang diberikan bisa digunakan untuk memenuhi kebutuhan para anak yatim saat Hari Raya Idul Fitri mendatang.

"Supaya momennya pas dan merupakan rangkaian keseluruhan dari PT Angkasa Pura II group ini khusus Cabang Soekarno-Hatta memang. Alhamdulillah waktunya pas mendekati lebaran," jelasnya.

3. Dwi berharap Bandara Soetta bisa kembali pulih

300 Anak Yatim di Sekitar Bandara Soetta Dapat Santunan LebaranIDN Times/Maya Aulia Aprilianti

Ia pun berharap, doa anak yatim tersebut bisa membuat Bandara Soekarno-Hatta kembali pulih seperti sebelum pandemik COVID-19.

"Kembali bisa berjaya kembali sehingga kita bisa lebih banyak lagi berbagi untuk masyarakat sekitar," kata dia.

Baca Juga: Runway 3 Bandara Soetta Dioperasikan, Urai Antrean Saat Arus Mudik

Maya Aulia Aprilianti Photo Community Writer Maya Aulia Aprilianti

Trying to Love My Life

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ita Lismawati F Malau

Berita Terkini Lainnya