Bocah Korban Penculikan Serpong Diajak "Pelesiran" oleh Pelaku

Korban dikembalikan kala dinihari

Tangerang Selatan, IDN Times - Bocah berinisial KFA, yang sempat dilaporkan menjadi korban penculikan, mengaku diajak oleh seorang pria yang berkendara sepeda motor mengenakan atribut ojek online untuk pelesiran ke Jakarta.

“Adik saya bilang diajak ke Kota Tua,” kata kakak KFA berinisial K, Senin (9/9/2024).

Baca Juga: Bocah di Melati Mas Serpong Diduga Jadi Korban Penculikan

1. Korban mengaku diberi makan dan uang

Bocah Korban Penculikan Serpong Diajak Pelesiran oleh PelakuIlustrasi upah. (Pixabay.com)

Sebelumnya, bocah 11 tahun berinisial KFA itu bersama teman sebayanya diajak seorang pria saat sedang bermain, dengan dalih ajakan untuk mengambil tas koper tapi ternyata di tengah jalan teman korban diturunkan.

K tidak menjelaskan perlakuan yang dialami adiknya selama diajak pria tidak dikenal itu. Meski demikian KFA sempat diberikan makanan.

“Sama duit delapan ribu juga,” kata K.

2. Korban dan orangtuanya dimintai keterangan oleh polisi

Bocah Korban Penculikan Serpong Diajak Pelesiran oleh Pelakufoto hanya ilustrasi (IDN Times/Arief Rahmat)

K mengatakan, adiknya bersama orangtuanya sempat menjalani pemeriksaan di Polres Tangsel untuk dimintai keterangan.

Sementara itu, Ketua RT 17 RW 06, Kelurahan Jelupang, Abdul Rohman menceritakan, KFA bersama dua orang temannya sempat diajak naik motor oleh pria tak dikenal.

“Itu bocah lagi pada main motor listrik sewaan,” kata dia.

Baca Juga: Dianiaya dan Diancam Pacar, Perempuan di Tangsel Lapor Polisi

3. Korban kembali saat dinihari

KFA lalu dikembalikan oleh pria tak dikenal itu sekitar pukul 00.30 WIB dinihari.

“Tapi warga resah sama kejadian ini, kami berharap petugas bisa menangkap pelaku,” kata Rohman.

Topik:

  • Ita Lismawati F Malau

Berita Terkini Lainnya