Cegah Stunting, Pemkot Tangerang Bedah 449 Rumah Tak Layak Huni

Program ini akan terus dievaluasi agar terus tepat sasaran

Kota Tangerang, IDN Times - Dinas Permukiman dan Pertanahan (Disperkimtan) akan kembali menjalankan program bedah rumah tidak layak huni di tahun 2024. Tahun ini, ada 449 rumah tidak layak huni yang menjadi target.

Kepala Disperkimtan, Decky Priambodo mengatakan, ratusan rumah itu tersebar di 13 kecamatan.

"Program bedah rumah ini sudah ada sejak tahun 2014 dan hingga tahun 2023 telah berhasil memperbaiki sebanyak 8.183 unit rumah. Survei juga sudah dilakukan dan dalam waktu dekat akan segera dieksekusi," kata Decky, Selasa (2/7/2024).

Baca Juga: Pelayanan Paspor di Imigrasi Tangerang Sudah Normal

1. Rumah layak dengan sirkulasi udara dan cahaya yang baik bisa cegah berbagai penyakit, termasuk TBC

Cegah Stunting, Pemkot Tangerang Bedah 449 Rumah Tak Layak Huniilustrasi rontgen dada pasien TBC (freepik.com/freepik)

Decky mengatakan, dalam program bedah rumah ini tidak hanya sekadar memperbaiki rumah warga yang tidak layak huni. Petugas juga berusaha mengatasi masalah-masalah, seperti pengurangan kawasan kumuh, pengurangan kemiskinan, intervensi stunting dan juga TBC.

Stunting dan TBC, menurut Decky, juga dapat diintervensi dengan rumah yang sehat, sirkulasi udara dan cahaya yang masuk ke rumah dengan baik.

"Nanti, program ini juga akan kami coba bagi penerima manfaat untuk dilakukan skrining TBC. Maka, program ini harus dilanjutkan dan dipertajam sehingga dengan satu program, dapat turut menangani empat permasalahan tersebut," kata Decky.

2. Program ini akan terus dievaluasi agar terus tepat sasaran

Decky berharap, program bedah rumah di tahun ini dapat berjalan lancar dan dapat mengintervensi berbagai permasalahan. Dengan demikian, menurut dia, perlu ada evaluasi dan penajaman program agar terus tepat sasaran.

"Kami terus mengupayakan agar program-program yang sudah dipersiapkan dapat berjalan dengan lancar dan tepat sasaran kepada masyarakat Kota Tangerang. Mudah-mudahan, program bedah rumah di tahun ini dapat selesai tepat waktu dengan hasil yang maksimal," ungkapnya.

Baca Juga: Dear Warga, Jangan Salah Gunakan Layanan Call Center Tangerang Siaga 

Topik:

  • Ita Lismawati F Malau

Berita Terkini Lainnya