Demi Transparansi, Pemkot Tangsel Akan Publikasikan Penerima Bansos

70 ribu KK sudah diusulkan terima bantuan

Tangerang Selatan, IDN Times - Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Pemkot Tangsel) berjanji akan mempublish daftar penerima bantuan sosial di website lawan COVID-19.

Hal itu diungkapkan langsung oleh Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Kota Tangsel, Wahyunoto Lukman melalui aplikasi pesan singkat, Kamis (30/4).

1. Dilakukan demi transparansi

Demi Transparansi, Pemkot Tangsel Akan Publikasikan Penerima BansosPolisi di Depok bagikan 1.500 paket bansos (IDN Times/Rohman Wibowo)

Menurut Wahyu, hal itu harus dilakukan demi menjaga transparansi dan akuntabilitas pemerintah dalam penyaluran bansos kepada masyarakat di Kota Tangsel.

"Daftar penerima segera akan kita publish di website lawan COVID-19 Tangerang Selatan," kata Wahyu, Kamis (30/4).

2. Sebanyak 70 ribu KK sudah diusulkan terima bansos

Demi Transparansi, Pemkot Tangsel Akan Publikasikan Penerima BansosKemensos salurkan paket sembako (Dok. Kemensos)

Wahyu menjelaskan, semua usulan penerima bansos yg sudah masuk sampai dengan hari Senin total jumlahnya 70 ribu KK. Usulan itu riniciannya, ke Kemensos 60 ribu KK dan ke Provinsi Banten 10 ribu KK.

"Karena kita penuhi kuota sesuai diminta mereka yang deadline batas waktu sesuai ketentuan mereka, untuk usulan data penerima selanjutnya kalau masih ada dari kelurahan atau kecamatan," kata Wahyu.

3. Jika bansos Kemensos dan provinsi belum terpenuhi, maka akan di-back up APBD Tangsel

Demi Transparansi, Pemkot Tangsel Akan Publikasikan Penerima BansosIlustrasi anggaran (IDN Times/Arief Rahmat)

Wahyu menjelaskan, kuota yang akan dipenuhi yang pertama dari Kememsos maupun Provinsi Banten, jika itu semua belum terpenuhi maka akan di-backcup dengan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Tangsel.

"Prinsip yang sudah diintervensi dengan bansos (dari) Kemensos maupun Provinsi Banten tidak boleh double dengan intervensi (Pemkot) Tangsel," jelasnya. 

Baca Juga: [LINIMASA] Wabah COVID-19 Hantui Warga Banten

Topik:

  • Ita Lismawati F Malau

Berita Terkini Lainnya