Diduga Terpapar COVID-19, Anggota DPR RI Asal PAN Ali Taher Wafat 

Ali merupakan anggota Badan Legislasi DPR RI Dapil Banten

Tangerang, IDN Times - Politisi Partai Amanat Nasional (PAN) yang menjabat anggota Badan Legislasi DPR RI, Ali Taher Parasong, meninggal dunia di RS Islam Jakarta, Cempaka Putih, Minggu (3/1/2021) sekitar pukul 14.00 WIB.

"Beliau masuk RS pada 27 Desember 2020, dugaan awalnya beliau terinfeksi virus COVID-19," ujar Sekretaris Jenderal DPP Partai Amanat Nasional (PAN), Saleh Partaonan Daulay dalam keterangan pers.

1. Ketua Umum PAN sampaikan duka mendalam

Diduga Terpapar COVID-19, Anggota DPR RI Asal PAN Ali Taher Wafat ANTARA FOTO/Aprillio Akbar

Ketua Umum DPP PAN, Zulkifli Hasan, melalui pernyataan tertulis, mengabarkan kabar duka-cita itu kepada publik.

"Telah berpulang ke Rahmatullah sahabatku, saudaraku seperjuangan Prof Dr Ali Taher Parasong. Saya bersaksi sahabatku Ali Taher adalah orang baik. Seorang Pejuang Islam yang teguh dalam pendirian membela umat. Doa kami semua untuk saudaraku Ali Taher semoga Husnul Khotimah dan diberikan tempat terbaik di sisi Allah," ujar dia. 

2. Ali sempat jalani perawatan intensif selama 6 hari

Diduga Terpapar COVID-19, Anggota DPR RI Asal PAN Ali Taher Wafat Ilustrasi seorang pasien COVID-19. ANTARA FOTO/REUTERS/Marko Djurica

Informasi yang dihimpun Ali sempat menjalani perawatan intensif selama enam hari. Dalam perawatan, kondisi Ali terus menurun.

3. Ini profil singkat Ali Taher

Diduga Terpapar COVID-19, Anggota DPR RI Asal PAN Ali Taher Wafat IDN Times/Aldzah Fatimah Aditya

Dikutip dari laman resmi DPR RI, selain politikus, Ali Taher juga dikenal sebagai akademisi. Dia dikenal sebagai salah satu anggota DPR yang kritis.

Profil Ali Taher Parasong:
Nama : Ali Taher Parasong
Lahir: Lamakera, Solor Timur, Flores Timur, 9 Februari 1961
Alamat: Jalan Singosari Raya Perum III Karawaci, Kabupaten Tangerang, Banten, 15810

Pendidikan:
- SDN Slipi I Petang Jakarta, lulus tahun 1974
- SMP Muhammadiyah 26 Jakarta, lulus tahun 1977
- SMAN 26 Jakarta Barat, lulus tahun 1981
- S1 Universitas Muhammadiyah Jakarta, lulus 1987
- S2 Universitas Tarumanagara Jakarta, lulus 2002
- S3 Universitas Padjajaran Bandung, lulus 2012

Pekerjaan:

- Dosen Universitas Muhammadiyah Jakarta (1987 - sampai sekarang).
- Dosen STIE Muhammadiyah Tangerang (1993 - sampai sekarang)
- Dosen STIKES YATSI Tangerang (2006 - sampai sekarang)
- Dosen dibeberapa perguruan tinggi lainnya
- Wakil Direktur Umum RS Islam Jakarta (1991 - 2001)
- Direktur Utama PT. RUSLAM Cempaka Putih Jaya (2001 - 2008)
- Direktur Operasional PT. Catur Darma Utama (2005 – 2008)
- Anggota MPR RI (1997 - 1999)
- Anggota BPH STIE Tangerang (1997 - 2008)
- Ketua BPH Sekolah Tinggi Farmasi Muhammadiyah Tangerang (2005 - sampai sekarang)
- Ketua BPH Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan YATSI (2005 - sampai sekarang)
- Staf Khusus Menteri Kehutanan RI (2009 - 2014)
- Anggota MPR RI/ DPR RI Fraksi PAN (2014 – 2019)
- Sekretaris Fraksi PAN MPR RI (2014 - 2019)

Organisasi :
- Anggota Majelis Hikmah PP. Muhammadiyah (2005 - 2010)
- Wakil Ketua Pengurus Wilayah Muhammadiyah Provinsi Banten (2005 - 2010)
- Wakil Sekjen DPP PAN (2005 - 2010)
- Anggota Bidang Hukum dan Perundang-undangan MUI Pusat (2005 – 2010)
- Ketua DPP PAN (2010-2015)
- Penasehat Majelis Ekonomi PP Muhammadiyah ( 2010 – 2015)
= Penasehat Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Banten ( 2010 – 2015)
- Ketua DPP PAN (2015 - 2020)

Baca Juga: Meski Hampir Penuh, Pemprov Banten Belum Tambah Faskes COVID-19

Topik:

  • Martin Tobing

Berita Terkini Lainnya