Jatuh dari Peron, Penumpang KRL Serpong Ditabrak Kereta

Diduga penumpang lengah turun ke peron

Tangerang Selatan, IDN Times - Seorang penumpang kereta commuter di Stasiun Serpong dinyatakan meninggal dunia setelah terjatuh ke peron dan terserempet kereta, pada Jumat (17/11/2023) lalu.

Kepala Humas Kereta Commuterline Jabodetabek, Leza Arlan mengatakan, kejadian tersebut terjadi pada pukul 17.25 WIB.

"Kejadiannya penumpang menemper KA 1773 (jurusan) Parungpanjang-Tanah Abang,” kata Arlan kepada wartawan, dikutip Minggu (19/11/2023).

1. Korban diduga lengah

Jatuh dari Peron, Penumpang KRL Serpong Ditabrak KeretaIDN Times/Lia Hutasoit

Arlan menyebut, korban diduga lengah saat turun dari lantai dua stasiun menuju peron stasiun di lantai dasar melalui tangga.

"Kejadian ini bermula dari seorang pengguna yang hendak menuju peron sambil mengobrol dengan temannya sehingga tidak memperhatikan garis kuning,” kata Leza.

2. Para penumpang diminta menaati rambu yang ada

Jatuh dari Peron, Penumpang KRL Serpong Ditabrak Keretailustrasi KRL (ANTARA FOTO/Reno Esnir)

Atas kejadian ini, lanjut Arlan, pihaknya mengimbau kepada seluruh pengguna untuk tetap berhati-hati dan menjaga keselamatan, baik di dalam kereta maupun stasiun.

"Perhatikan selalu rambu-rambu yang ada di stasiun dan tetap waspada dengan kondisi sekitar saat ber-commuter,” kata dia.

3. KRL jurusan Rangkasbitung akan tersedia setiap 6 menit

Jatuh dari Peron, Penumpang KRL Serpong Ditabrak KeretaIDN Times/Muhamad Iqbal

Sebelumnya, Menteri Perhubungan (Menhub), Budi Karya Sumadi menyebut, kereta commuter di jalur Rangkasbitung-Tanah Abang ditumpangi 40 sampai 50 ribu penglaju setiap hari. Untuk itu, Kemenhub akan mempercepat kedatangan kereta.

Kemenhub, kata dia, akan meningkatkan intensitas tiba kereta, dari sebelumnya setiap 15 menit menjadi setiap 6 menit saja. Peningkatan ini, satu di antaranya sebagai dampak peningkatan stasiun Rangkasbitung menjadi Stasiun Rangkasbitung Ultimate.

"Jadi setiap 15 menit itu ada kereta api, tapi kita akan tingkatkan menjadi 6 menit atau dua setengah kali lipat dari ini," kata Budi di Kantor Pemasaran Citra Raya Maja, Maja, Lebak, Senin (30/10/2023).

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya