Kemen PPPA Pantau Pemeriksaan Terduga Pelaku Bullying Binus School

Mereka datang untuk dimintai keterangan oleh penyidik

Tangerang Selatan, IDN Times - Sejumlah anak saksi dan terduga pelaku perundungan di Binus School Serpong mendatangi Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Satreskrim Polresta Tangerang Selatan (Tangsel). Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) ikut mengawal pemeriksaan polisi ini. 

Didampingi keluarga dan kuasa hukumnya, terduga pelaku dan saksi datang untuk dimintai keterangan oleh penyidik.

“Kami tentunya dari Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak  memastikan semuanya berjalan sesuai dengan peraturan,” kata pelaksana tugas Asisten Deputi Pelayanan Anak Kementerian PPA, Atwirlany Ritonga, Kamis (22/2/2024).

Baca Juga: Binus School Serpong Pastikan Siswa yang Terlibat Bullying di-DO

Baca Juga: Fakta-fakta Kasus Bullying di SMA Binus Serpong

1. Kementerian PPA memantau langsung proses ini

Menurutnya, kedatangannya ke Polres Tangsel untuk melihat secara langsung jalannya proses pemeriksan serta memastikan hak-hak terduga pelaku maupun korban terpenuhi.

Ritonga menyebut, proses berita acara pemeriksaan diserahkan kepada pihak kepolisian. Setiap hari pihaknya akan memastikan dan mengawal kasus ini.

“Dan melindungi anak-anak juga termasuk anak-anak korban ataupun terduga pelaku jadi kita terus berkoordinasi dengan kepolisian,” jelasnya.

2. Video perundungan jadi barang bukti

Kemen PPPA Pantau Pemeriksaan Terduga Pelaku Bullying Binus SchoolDok. Binus School Serpong

Kasat Reskrim Polres Tangsel, Ajun Komisaris Alvino Cahyadi mengatakan, anak korban saat dimintai keterangan mengaku sudah dua kali mengalami perundungan. Insiden itu terjadi pada 2 dan 3 Februari lalu.

“Untuk sementara alat bukti dari rekaman video,” ungkapnya.

Baca Juga: 8 Terduga Pelaku Bullying Diperiksa, Termasuk Anak Vincent Rompies

Topik:

  • Ita Lismawati F Malau

Berita Terkini Lainnya