Kemendagri Gelar Rakornas di Tangerang, Apa Saja yang Dibahas?

Jadi ajang kumpul Kesbangpol se-Indonesia

Tangerang, IDN Times - Kementrian Dalam Negeri (Kemendagri) menggelar Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) guna membahas jalannya emerintahan daerah dan kerukunan umat beragama memasuki tahun politik, pada Selasa (28/2/2023).

Sekertaris Jendral (Sekjen) Kemendagri RI, Suhaja Diantoro mengungkapkan, bahwa pemerintahan di daerah saat ini berjalan dengan nyaman lantaran adanya kinerja Kesbangpol di setiap daerah.

“Yang kita rasakan hari inikan secara umum alhamdulillah kehidupan pelaksana didaerah kan nyaman ya, relatif semuanya berjalan sesuai dengan harapan kita bersama,” ungkapnya.

1. Kesbangpol dan FKUB bantu rukunkan umat

Kemendagri Gelar Rakornas di Tangerang, Apa Saja yang Dibahas?Ilustrasi umat Islam berada di depan Masjid (pexels.com/Rayn L)

Suhaja mengatakan, banyak hal yang dilakukan oleh Kesbangpol di daerah, diantaranya meredam konflik, mendeteksi terjadinya konflik, dan melakukan pencegahan sebelum adanya konflik.

“Bahwa peranan FKUB ini memang dapat mensinergikan kehidupan bangsa dan bernegara, meredam konflik, bahkan mendeteksi dini bersama-sama, kemudian melakukan pencegahan-pencegahan seperti itu,” lanjutnya.

2. Kesbangpol berfungsi mendeteksi dan mencegah

Kemendagri Gelar Rakornas di Tangerang, Apa Saja yang Dibahas?Ilustrasi Kerusuhan Mei 1998. (IDN Times/Capture Buku Politik Huru Hara Mei 1998)

Suhaja tak menampik, bahwa kinerja Kesbangpol sendiri tidak terlihat di masyarakat karena memang kerjanya yakni mendeteksi dan pencegahan.

“Jadi ada kerjanya yang tampak karena ada konflik dia bantu menyeledaikan, tapi sesungguhnya pekerjaan besar mereka yak tampak, karena apa? ada yang mendeteksi dini tadi yakan, pertemuan-pertemuan antar umat beragama, hal-hal yang nampaknya di diskusikan, itu sekua membuat tak terjadi hal-hal yang tidak kita inginkan,” pungkasnya.

3. Kesbangpol Kota Tangerang terus jalin koordinasi

Kemendagri Gelar Rakornas di Tangerang, Apa Saja yang Dibahas?Ilustrasi pemuka agama (ANTARA FOTO/Mohamad Hamzah)

Di tempat yang sama, Kepala Badan Kesbangpol Kota Tangerang, Teguh Supriyanto, menegaskan bahwa Kesbangpol Kota Tangerang telah menjalin komunikasi dengan tokoh-tokoh yang dinaungi oleh FKUB agar dapat mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan.

“Selama ini kami telah berkomunikasi secara intensif dengan rekan-rekan dari tokoh lintas agama yang dinaungi oleh FKUB, jadi terhadap hal-hal yang mungkin terjadi kedepan dilingkungan, maka bisa terinformasi dengan segera dan dapat diantisipasi pengendaliannya dengan segera mungkin,” tegasnya.

Topik:

  • Ita Lismawati F Malau

Berita Terkini Lainnya