Objek Wisata Negeri di Atas Awan Lebak Resmi Dibuka di Tengah Pandemik

Karena bencana alam kawasan ini sempat ditutup

Lebak, IDN Times - Memasuki fase adaptasi kebiasaan baru (AKB) di masa pandemik COVID-19, objek wisata di Kabupaten Lebak kembali dibuka untuk masyarakat. Salah satu objek wisata yang resmi dibuka adalah objek daya tarik wisata alam (ODTWA) Negeri di Atas Awan Gunung Luhur, di Desa Citorek Kidul, Kecamatan Cibeber.

“Iya kemarin reaktivasi bertahap pembukaan ODTWA di Kawasan Taman Nasional Gunung Halimun Salak (TNGHS). Jadi selain Gunung Luhur, dua ODTW lainnya adalah Curug Cikadu Punah dan Curug Ciporolak,” kata Kepala Dinas Pariwisata Lebak, Imam Rismahayadin, Sabtu (22/8/2020).

Baca Juga: Serang Zona Oranye, Hiburan Malam di Kota Ini Tetap Buka 

1. Seluruh objek wisata di Lebak sudah dibuka

Objek Wisata Negeri di Atas Awan Lebak Resmi Dibuka di Tengah PandemikInstagram/info rangkasbitung

Seluruh objek wisata, kata Imam, sudah dibuka seiring dengan uji coba Perbup Nomor 28 Tahun 2020 tentang Pedoman AKB. Tepat saat perbup mulai diterapkan pada bulan September, Dinas Pariwisata melakukan evaluasi terhadap obyek wisata yang dilakukan di minggu kedua.

“Kalau yang tidak menerapkan protokol kesehatan nanti Satpol PP sebagai penegak perbup akan menerapkan sanksi sesuai dengan yang tertera di perbup, termasuk ODTWA di Kawasan TNGHS,” tutur Imam.

2. Imam meminta pengelola dan pengunjung terapkan protokol kesehatan

Objek Wisata Negeri di Atas Awan Lebak Resmi Dibuka di Tengah PandemikInstagram/inforangkasbitung

Imam meminta, baik pengelola maupun pengunjung wisata mematuhi protokol kesehatan sebagai upaya bersama mencegah penularan COVID-19.

“Kalau ada destinasi yang tidak menerapkan protokol kesehatan sebagaimana yang diatur Perbup bisa saja sampai kepada sanksi tegas penutupan,” kata Imam.

3. Negeri di Atas Awan Banten sudah ramai dari Juli lalu

Objek Wisata Negeri di Atas Awan Lebak Resmi Dibuka di Tengah PandemikInstagram/info rangkasbitung

Informasi yang dihimpun, kawasan Gunung Luhur Desa Citorek Kidul, Kecamatan Cibeber ini mulai ramai dikunjungi wisatawan dari awal Juli lalu.

Tempat wisata ini sendiri sempat viral beberapa waktu lalu, karena menawarkan pemandangan pegunungan eksotis dengan awan dan kabut yang terus menyelimuti kawasan itu seperti di Dieng, Jawa Tengah.

Kawasan ini juga sempat ditutup pasca bencana banjir dan longsor di sekitar kawasan itu kemudian dilanjutkan dengan adanya wabah COVID-19.

Baca Juga: Banjir Bandang dan Longsor Lebak, Salah Siapa? 

Topik:

  • Ita Lismawati F Malau

Berita Terkini Lainnya