Pemkot Tangerang Gelar Isi Ulang Oksigen Gratis, Ini Cara Daftarnya

Biar gak berkerumun, daftarnya melalui website ya

Kota Tangerang, IDN Times - Pemerintah Kota Tangerang bekerja sama dengan sejumlah perusahaan akan melaksanakan pengisian 1.000 tabung oksigen gratis bagi masyarakat Kota Tangerang. Pengisian oksigen gratis ini bakal digelar di kantor MUI Kota Tangerang, besok, Rabu (13/7/21).

Pengisian oksigen diberikan untuk pemilik tabung yang keluarganya melaksanakan isolasi mandiri. Guna mencegah adanya kerumunan, Pemerintah Kota Tangerang sudah menyiapkan mekanisme pendaftaran secara online.

Gelaran pengisian oksigen gratis ini merupakan hasil kerja sama Pemkot Tangerang dengan PT Anugerah Gasindo Abadi dan PT Tribuana Gasindo, yang juga didukung oleh Air Product Indonesia. 

Baca Juga: Pemkot Tangerang Buka Posko Pengisian Tabung Oksigen

1. Pemkot juga sudah siapkan website untuk pendaftaran loh

Pemkot Tangerang Gelar Isi Ulang Oksigen Gratis, Ini Cara DaftarnyaIlustrasi tabung oksigen medis. (ANTARA FOTO/Novrian Arbi).

Kepala Bidang Pengembangan e-Government, Rizky F Sunaryo, menyatakan Dinas Komunikasi dan Informatika menyiapkan website untuk pendaftaran bagi warga yang ingin melakukan pengisian tabung oksigen gratis.

“Nanti masyarakat bisa mengisi NIK-nya, lalu data diri akan muncul karena sudah terintegrasi dengan SIAK (Sistem Informasi Administrasi Kependudukan). Setelah mengisi permohonan, akan ada jadwal kapan bisa datang untuk pengisian oksigen, melalui WhatsApp,” kata Rizky, Selasa (13/7/2021).

2. Ini syarat permohonan oksigen gratisnya

Pemkot Tangerang Gelar Isi Ulang Oksigen Gratis, Ini Cara DaftarnyaIlustrasi tabung oksigen medis. (ANTARA FOTO/Aprillio Akbar).

Saat mengisi permohonan, pemohon wajib melengkapi data hasil tes COVID-19--baik PCR, antigen. Selain itu, pemohon juga diminta menyertakan saturasi oksigen beserta suhu tubuh terkini pasien COVID-19. 

Selanjutnya, pihak admin akan melakukan verifikasi data dan jika disetujui akan mendapatkan jadwal.

“Nanti akan ada dua sesi untuk pengisian oksigen setiap harinya. Sesi pertama dimulai pukul 09.00 sampai pukul 12.00, dan sesi kedua pukul 13.00 sampai 16.00 dengan kuota 200 tabung per-hari,” kata dia.

Selain itu, untuk mengantisipasiserver down akibat terlalu banyak pemohon yang mengakses, ia menyebut sudah ada server cadangan. Call center juga disiapkan untuk membantu pemohon jika mengalami kesulitan atau gangguan pada saat melakukan pendaftaran.

“Saya harap masyarakat daftar online saja di webiste yang kami sudah buat, datang sesuai dengan hari dan jam yang sudah ditentukan. Sehingga, tidak membuat kerumunan di tempat pengisian tabung oksigen ini,” jelas Rizky.

Baca Juga: Arief Akui PPKM Darurat di Kota Tangerang Belum Maksimal

3. Kamu butuh oksigen? bisa mendaftar melalui website ini

Pemkot Tangerang Gelar Isi Ulang Oksigen Gratis, Ini Cara DaftarnyaAntrean tabung oksigen di salah satu tempat pengisian oksigen medis di Kota Yogyakarta (IDN Times/Paulus Risang

Sebagai informasi, terdapat beberapa persyaratan yang harus dipenuhi yaitu: warga yang membutuhkan oksigen bagi penderita COVID-19, membawa tabung oksigen berukuran 1 meter kubik, diutamakan bagi warga Kota Tangerang, dan melakukan pendaftaran.

Pendaftaran dapat dilakukan di website www.covid19.tangerangkota.go.id/permohonan_oksigen.

Jika kamu mengalami gangguan atau kesulitan saat melakukan pendaftaran, tersedia call center yang dapat dihubungi melalui nomor 0812 1212 3119.

Selamat mencoba dan tetap sehat ya. Mari kita menjaga protokol kesehatan secara disiplin untuk memutus rantai penyebaran COVID-19

Baca Juga: Pemkot Tangerang Keluarkan Aturan Idul Adha dan Kurban 2021 

Topik:

  • Ita Lismawati F Malau

Berita Terkini Lainnya