Warga Kota Tangerang Diminta Jaga Lingkungan untuk Antisipasi Banjir

Cuaca di Kota Tangerang sedang ekstrem

Kota Tangerang, IDN Times - Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang meminta seluruh jajaran Pemkot untuk mendorong serta menyosialisasikan gerakan peduli lingkungan kepada warga Tangerang. Ini antisipasi banjir di tengah cuaca ekstrem.

Cuaca ekstrem meningkatkan curah hujan yang bisa berdampak pada banjir dan genangan di wilayah Tangerang. 

"Kita tahu beberapa waktu lalu di penghujung tahun 2022 mendapatkan warning tentang cuaca ekstrem dan sampai awal tahun 2023 ini kita tentu masih harus terus meningkatkan kewaspadaan kita," kata Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah pada Selasa (3/1/2023).

Baca Juga: PPKM Dicabut, Pj Gubernur Banten Minta Masyarakat Tetap Prokes

1. Jajaran Pemkot diminta waspada

Warga Kota Tangerang Diminta Jaga Lingkungan untuk Antisipasi BanjirIDN Times/Muhamad Iqbal

Arief juga berharap seluruh OPD, camat, hingga lurah ikut membantu menyosialisasikan, untuk lebih peduli terhadap lingkungan dengan menjaga kebersihan lingkungan dan tidak membuang sampah sembarangan. 

Selain itu, Arief juga mengingatkan kepada seluruh Kepala OPD untuk mewaspadai dampak-dampak lain dari cuaca ekstrem tersebut.

"Harus selalu siap terkait dampak-dampak turunan yang mungkin akan terjadi akibat cuaca ekstrem tersebut. Selain berdampak pada lingkungan juga bisa berdampak sosial dan terutama pada kesehatan," imbuhnya. 

2. PPKM sudah resmi dicabut

Warga Kota Tangerang Diminta Jaga Lingkungan untuk Antisipasi BanjirPenumpang berjalan memasuki Stasiun kereta saat PPKM (ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay)

Pemerintah pusat telah mencabut pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM). Meski demikian, Arief meminta masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan. Dia berharap, kebiasaan bersih menjadi bagian dari keseharian warga.

"Tidak ada salahnya untuk tetap menjaga protokol kesehatan karena mencegah jauh lebih baik daripada mengobati," terang dia.

3. Dia juga berharap di 2023 tumbuh harapan baik

Warga Kota Tangerang Diminta Jaga Lingkungan untuk Antisipasi BanjirIlustrasi malam tahun baru (ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A)

Dia berharap agar di tahun yang baru ini juga tercipta semangat yang baru bagi seluruh jajaran pejabat dan pegawai di lingkungan Pemkot Tangerang, dalam mengemban tugas-tugas melayani masyarakat, termasuk melaksanakan program dengan anggaran dari APBD.

"Semoga di tahun ini program-program dapat dijalankan dengan lebih baik lagi dan saya berharap kita semua dapat meningkatkan peran aktif serta kontribusi terbaik bagi pemerintah dan juga masyarakat Kota Tangerang," ungkap dia.

Baca Juga: Tak Melaut Akibat Cuaca Buruk, Nelayan Tangerang Dapat Bantuan

Topik:

  • Ita Lismawati F Malau

Berita Terkini Lainnya