Data Lengkap Kasus Virus Corona di Indonesia per Selasa 26 Mei 2020

Akumulasi kasus positif mencapai angka 23.165

Jakarta, IDN Times - Juru bicara pemerintah untuk penanganan virus corona atau COVID-19 Achmad Yurianto, mengatakan jumlah kasus positif COVID-19 di Indonesia terus mengalami peningkatan menjadi 23.165 kasus. Dengan demikian, terhitung sejak 25 Mei 2020 pukul 12.00 WIB hingga 26 Mei 2020 pukul 12.00 WIB, kasus positif mengalami kenaikan sebanyak 415 orang.

"Penularan masih saja terjadi, penularan terus terjadi di lingkungan masyarakat kita. Oleh karena itu kami meminta pada saudara-saudara sekalian mari bersama-sama putuskan permasalahan ini, kita jalani norma hidup yang baru kita mulai new normal yang berbasis pada kebiasaan pola hidup bersih dan sehat," ujar Yuri dalam keterangan persnya yang disiarkan langsung dari channel YouTube BNPB Indonesia, Selasa (26/5).

1. Kasus meninggal di Indonesia mencapai 1.418 orang

Data Lengkap Kasus Virus Corona di Indonesia per Selasa 26 Mei 2020Proses pemakaman jenazah seorang PDP di TPU Kelurahan Josenan, Kecamatan Taman, Kabupaten Madiun. Dok.Diskominfo Pemkot Madiun.

Yuri juga melaporkan, jumlah pasien positif COVID-19 yang meninggal dunia telah mencapai 1.418 kasus. Per hari ini, ada penambahan kasus meninggal sebanyak 27 orang.

"Bertambah 27 orang, sehingga total kasus meninggal akumulasinya menjadi 1.148 orang," katanya.

Yuri sebelumnya telah menjelaskan bahwa pemakaman dari jenazah COVID-19 dilakukan sesuai dengan prosedur kesehatan dan keagamaan. Sehingga, tidak perlu ada lagi penolakan terhadap pemakaman COVID-19.

Baca Juga: [BREAKING] Kasus Sembuh COVID-19 Bertambah 235 Orang Hari Ini

2. Kasus sembuh di Indonesia mencapai 5.877 orang

Data Lengkap Kasus Virus Corona di Indonesia per Selasa 26 Mei 2020Drive Thru Rapid Test metode Vena oleh rumah sakit BIMC Siloam Nusa Dua (IDN Times/Ayu Afria)

Yuri melaporkan pasien yang sembuh dari COVID-19 semakin meningkat. Jumlahnya kini mencapai 5.877 orang. Hal itu terjadi karena per hari ini, Selasa (26/5), ada tambahan kasus meninggal sebanyak 235 orang.

"Pasien sembuh bertambah 235 orang sehingga menjadi 5.877 orang," kata Yuri

3. Sebaran kasus COVID-19 di 34 provinsi Indonesia

Data Lengkap Kasus Virus Corona di Indonesia per Selasa 26 Mei 2020Drive Thru Rapid Test metode Vena oleh rumah sakit BIMC Siloam Nusa Dua (IDN Times/Ayu Afria)

Virus corona telah menyebar di 34 provinsi di Indonesia. DKI Jakarta menjadi provinsi dengan penyumbang kasus virus corona terbanyak yaitu 6.798 kasus. Peringkat kedua diduduki oleh Jawa Timur 3.943 kasus, dan berikutnya Jawa Barat 2.130 kasus. 

Berikut ini data lengkap rincian penyebaran virus corona di 406 kabupaten atau kota di 34 provinsi di Indonesia:

1. Aceh 19 kasus
2. Bali 407 kasus
3. Banten 807 kasus
4. Bangka Belitung 39 kasus
5. Bengkulu 69 kasus
6. Yogyakarta 226 kasus
7. DKI Jakarta 6.798 kasus
8. Jambi 97 kasus
9. Jawa Barat 2.130 kasus
10. Jawa Tengah 1.315 kasus
11. Jawa Timur 3.943 kasus
12. Kalimantan Barat 176 kasus
13. Kalimantan Timur 277 kasus
14. Kalimantan Tengah 322 kasus
15. Kalimantan Selatan 630 kasus
16. Kalimantan Utara 164 kasus
17. Kepulauan Riau 154 kasus
18. Nusa Tenggara Barat 488 kasus
19. Sumatera Selatan 868 kasus
20. Sumatera Barat 513 kasus
21. Sulawesi Utara 265 kasus
22. Sulawesi Tenggara 215 kasus
23. Sumatera Utara 315 kasus
24. Sulawesi Selatan 1.352 kasus
25. Sulawesi Tengah 121 kasus
26. Lampung 116 kasus
27. Riau 111 kasus
28. Maluku Utara 118 kasus
29. Maluku 160 kasus
30. Papua Barat 132 kasus
31. Papua 567 kasus
32. Sulawesi Barat 87 kasus
33. Nusa Tenggara Timur 85 kasus
34. Gorontalo 58 kasus

Dalam proses verifikasi di lapangan 21 kasus.

4. Jumlah ODP 65.748 dan PDP 12.342 yang masih dalam pantauan

Data Lengkap Kasus Virus Corona di Indonesia per Selasa 26 Mei 2020Pedagang Pasar Kebon Semai Sekip Palembang mengikuti swab test pasca meninggalnya satu rekan mereka suspect COVID-19. (IDN Times/ Deryardli Tiarhendi)

Yuri menjelaskan bahwa jumlah orang dalam pemantauan (ODP) yang tercatat masih dipantau hingga Selasa (26/5), yakni sebanyak 65.748 orang. Jumlah itu bertambah dari data terakhir sebanyak 16,387 ODP.

“Mereka masih kami terus pantau," kata Yuri.

Sementara, jumlah pasien dalam pengawasan (PDP) yang juga masih dipantau berjumlah 12.342 orang.

Saat ini Indonesia telah menyediakan sebanyak 87 laboratorium Real Time PCR dan 40 laboratorium TCM.

Baca Juga: [BREAKING] Bertambah 415, Kasus Virus Corona di Indonesia Jadi 23.165

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya