4 Kebiasaan yang Bikin Kamu Gampang Burnout, Bisa Diatasi!

Burnout bisa bermula dari hal yang sebenarnya kamu anggap baik

Burnout memang lumrah melanda dalam bekerja. Hal ini tentu bisa memengaruhi mood kerja seharian.

Bukan tidak mungkin, burnout bisa memperburuk harimu. Salah satu dampaknya, bisa membuat pekerjaan terbengkalai.

Kalau ditelusuri dari penyebabnya, ada beberapa hal yang bisa membuat kamu burnout. Stop lakukan empat hal ini agar kamu bisa terhindar dari burnout

Baca Juga: 5 Cara Kurangi Kebiasaan Belanja untuk Pemula, Saatnya Hemat!

1. Mengiyakan semua instruksi yang diberikan kepadamu

4 Kebiasaan yang Bikin Kamu Gampang Burnout, Bisa Diatasi!Ilustrasi meeting (unsplash.com/Christina@wocintechchat.com)

Sering dijumpai pekerjaan yang kamu miliki, ternyata bertambah dengan sendirinya. Bahkan biasanya itu di luar dari tanggung jawabmu. Hal ini menjadi salah satu penyebab burnout menyerangmu. Pikiranmu kian bertambah dengan sesuatu yang gak seharusnya kamu kerjakan.
 
Jangan terlalu mudah mengiyakan pekerjaan. Terlebih jika kamu mengajukan untuk mengerjakan sesuatu di luar tanggung jawabmu. Pastikan kamu meneyelesaikan terlebih dulu pekerjaan wajibmu. Karena tanpa disadari, terlalu mudah mengiyakan hanya akan membuatmu terbebani. 

2. Mengambil alih semua pekerjaan sebagai wujud peduli kepada tim

4 Kebiasaan yang Bikin Kamu Gampang Burnout, Bisa Diatasi!Ilustrasi bekerja (unsplash.com/Ant Rozetsky)

Hubungan personal dan profesional sudah seharusnya memang dipisahkan. Jangan beranggapan jika kamu ingin membantu teman, sehingga mengambil alih semua pekerjaan yang semestinya dikerjakan bersama. Sadari jika itu bukanlah keputusan yang bijaksana.

Kalau hal tersebut terbiasa kamu lakukan, nantinya akan menimbulkan dampak yang panjang. Bukan tidak mungkin jika ada pekerjaan yang semestinya dikerjakan bersama, hanya akan ditinggalkan untuk kamu. Karena mereka menyadari kapabilitas dan kerelaan yang kamu miliki. 

3. Gak semua hal harus dilakukan dengan hasil sempurna

4 Kebiasaan yang Bikin Kamu Gampang Burnout, Bisa Diatasi!Ilustrasi bekerja (unsplash.com/TheStandingDesk)

Terkadang kamu terlalu fokus dan perfeksionis terhadap pekerjaan yang dilakukan. Hal ini nyatanya membuatmu mengulang pekerjaan yang sama hingga menjadi sempurna. Padahal gak semua pekerjaan harus dilakukan dengan sempurna.

Bedakan mana yang harus segera diselesaikan dan mana yang memang membutuhkan attention lebih. Jangan perlakukan semua pekerjaan dengan sama. Atau kalau tidak hanya akan membuat kamu burnout karena terus mengulang pekerjaan yang itu-itu saja. 

4. Tahu bagaimana cara untuk menikmati waktu dengan bijaksana

4 Kebiasaan yang Bikin Kamu Gampang Burnout, Bisa Diatasi!Ilustrasi Pasangan (unsplash.com/Marius Muresan)

Rutinitas kantor yang gak ada habisnya, jika tidak diimbangi dengan memuaskan diri hanya akan menambah burnout saja. Nyatanya kamu perlu belajar untuk menyeimbangkan hidupmu. Jangan hanya menitikberatkan pada satu hal saja. Karena burnout dapat terjadi jika kamu gak membiarkan dirimu menikmati hal lain, selain pekerjaan.

Kesibukan yang ada di kantor ada baiknya jika diseimbangkan dengan melakukan me-time berkualitas. Bahagiakan diri dan tetap jaga kesehatan untuk mengimbangi pekerjaan yang selalu ada. Olah raga atau melakukan hobi yang lainnya dapat menjadi opsi untuk menghabiskan waktu di luar jam kerja. 

Pada dasarnya burnout dapat dialami oleh siapapun. Dan biasanya itu disebabkan karena kebiasaan-kebiasaan buruk yang tidak disadari. Lakukan cara yang paling bijaksana untuk mencegah hal itu menjadi lebih buruk lagi. 

Baca Juga: Rekomendasi Tempat Piknik Keluarga di Tangerang

Daisy Photo Community Writer Daisy

Sky doesn't explain itself high

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ita Lismawati F Malau

Berita Terkini Lainnya