Ilustrasi alat musik gambang. (dok. IDN Times/bt)
Ketiga ialah Gambang Kromong Tangerang yang ditetapkan dari tahun 2022. Gambang Kromong merupakan orkes tradisional Betawi yang di dalamnya banyak dipengaruhi kebudayaan China.
Alat musik Gambang Kromong antara lain, Gambang, Kromong, Kongahyan, Tehyan, Sukong, Ningnong, Jutao, Kecrek, Suling/Basing, Gendang, Kempul, dan Gong.
Unsur perpaduan dari kebudayaan Cina tersebut dapat dilihat pada instrumen gesek dan tiup dari China, instrumen Gendang dari Sunda, dan instrumen Gambang, Kromong, Kempul, Kecrek serta Gong dari Jawa.
Keempat, Silat Beksi Tangerang yang ditetapkan pada tahun 2022. Silat Beksi adalah bentuk nyata akulturasi budaya Tionghoa dan Betawi, meski gerakannya lebih condong ke Betawi. Silat Beksi memiliki ciri gerakan yang terkenal cepat dan banyak menggunakan permainan tangan, terutama pada bentuk pukulannya.
Pesilat Beksi sering menggunakan pukulan dengan telapak tangan yang mengepal dan menghadap ke atas. Selain itu, yang membuat Silat Beksi ini berbeda adalah kekuatan hentakan kaki, sikut, dan cengkeraman.