ilistrasi pasangan (unsplash.com/anneliesephillip)
Bukan sebuah rahasia jika pemilik zodiak ini adalah seorang yang independen dan menikmati setiap hal meskipun sendiri. Para Aries tidak pernah mengkhawatirkan kesendiriannya, karena mereka merasa lebih nyaman dengan itu.
Justru saat menjalin cinta, hal pertama yang dia takutkan adalah kehilangan kebebasan yang selama ini mereka utamakan. Selain itu, si Aries bakal kecewa berat jika pasangan yang dipilih ternyata bukan orang yang tepat.
Saat ada orang lain yang mencoba masuk dalam dunianya, mereka memiliki kekhawatiran akan berakhir dengan perpisahan. Karena hal itu merupakan hal yang tidak bisa diterima, mengingat sebelum ada merekapun dia sudah bisa bahagia dengan dirinya sendiri.
Dalam hal cinta Aries berharap memiliki pasangan yang bisa saling mengerti mengenai kebebasan masing-masing dan tidak posesif.