Nashwa Zahira merupakan penyanyi muda asal Medan. Dia adalah yang salah satu dari top 5 Indonesian Idol Junior Musim Ketiga pada tahun 2018. Nama dan kariernya kian melambung berkat suara emas dari sejumlah hits yang telah dinyanyikannya.
Tak hanya jago nyanyi, Nashwa juga dikenal berprestasi. Perempuan ini juga dikenal sebagai remaja berprestasi di bidang pendidikan. Baru-baru ini, Nashwa bahkan lolos diterima sebagai mahasiswa Universitas Sumatera Utara (USU) program studi Kedokteran.
Aktivitasnya di sosial media Instagram sudah diikuti oleh sekitar 2 juta pengikut. Melalui akun pribadinya, remaja berprestasi ini kerap membagikan gaya busana atau OOTD look lewat akun @nashwaaaz. Nashwa kerap mengenakan pakaian-pakaian simpel yang cocok untuk remaja juga loh.
Yuk cek gaya OOTD hijab simpel dari Nashwa!
