Tangerang, IDN Times - Sebanyak 15 titik di wilayah Kabupaten Tangerang terendam banjir sejak Minggu (11/1/2026). Banjir tersebut diakibatkan dari hujan yang mengguyur kawasan Jabodetabek beberapa hari belakangan.
Kepala BPBD Kabupaten Tangerang, Achmad Taufik mengungkapkan, 15 titik tersebut berada di 4 Kecamatan yakni Kosambi, Pakuhaji, Sepatan, dan Pasar Kemis. "Banjir dengan ketinggian berkisar 30 sampai 140 centimeter," kata Taufik, Selasa (13/1/2026).
