Tangerang, IDN Times - Sebanyak 5 kecamatan di wilayah Kota Tangerang terendam banjir akibat hujan deras yang mengguyur wilayah tersebut sejak 2 hari terakhir. Kelima Kecamatan tersebut diketahui mulai terendam banjir pada Senin pagi (12/1/2026).
"Kelima kecamatan tersebut adalah Benda, Neglasari, Periuk, Jatiuwung, dan Cibodas," kata Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tangerang, Mahdiar.
