Serang, IDN Times - Calon Gubernur Banten nomor urut 2, Andra Soni mengaku sudah siap menghadapi Airin Rachmi Diany di debat perdana yang bakal digelar di 16 Oktober mendatang.
Setelah ditetapkan sebagai calon, Andra mengtakan akan mengikuti setiap tahapan-tahapan yang dilaksanakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Banten.
"Saya punya niatan ingin Banten maju maka saya mengerjakannya sepenuh hati," kata Andra, Senin (14/10/2024).