Cilegon, IDN Times - Wakil Walikota Cilegon yang juga bakal calon petahana Ratu Ati Marliati dinyatakan positif corona atau COVID-19. Hal tersebut diketahui dari hasil swab test pada keperluan tes kesehatan pencalonan Walikota Cilegon di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Cilegon.
Sementara, tujuh bakal calon lainnya yang ikut dalam kontestasi Pilwalkot Cilegon 2020 hasil tes swabnya dinyatakan negatif.