Tangerang Selatan, IDN Times - Upaya relokasi para pedagang di Pasar Ciputat, Kota Tangerang Selatan, nampaknya belum juga tuntas. Sejumlah pedagang masih berjualan di tepi jalan dan trotoar.
Upaya relokasi ini sudah dilaksanakan sejak Maret 2022. Gedung pasar yang sudah selesai direnovasi masih nampak sepi, kosong dari penjual. "Saya doang di sini sendirian," kata Sandi, pedagang sembako di Blok BK-1D, Senin (20/2/2023).