ilustrasi warga isolasi mandiri (ANTARA FOTO/Mohammad Ayudha)
Sementara itu, untuk menanggulangi kelebihan kapasitas di Hotel Yasmin, Pemerintah Kabupaten Tangerang mengaktifkan rumah isolasi terpadu (RIT) di 29 Kecamatan.
"Setiap kecamatan diminta untuk mengaktifkan lagi RIT-nya agar bisa merawat pasien yang terkonfirmasi positif," kata Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan pada Dinkes Kabupaten Tangerang, Faridz.
Pasien yang ditempatkan pada RIT tersebut, imbuhnya, merupakan mereka yang tidak memiliki gejala atau OTG, hingga gejala ringan.
"Karena kalau berat langsung dirawat ke rumah sakit. Dimana dalam hal ini RSUD Kabupaten Tangerang, hingga Siloam Kelapa Dua," ujarnya.
Sejauh ini, terdapat dua Kecamatan yang sudah siap membuka kembali rumah isolasi terpadu, yakni di Kecamatan Legok dan Cisauk.
"Sudah ada dua kecamatan yang siap, Legok dan Cisauk. Lokasi RIT di dua kecamatan itu juga jadi perhatian, karena perkembangan kasus COVID-19 yang cukup tinggi ada di bagian Selatan, Kabupaten Tangerang, seperti, Legok, Cisauk, Kelapa Dua. Dan, untuk sisanya akan kita lihat perkembangannya," ujarnya.