Lebak, IDN Times — Tim SAR Gabungan menemukan korban tenggelam di Sungai Ciujung, Desa Cigoong Selatan, Kecamatan Cikulur, Kabupaten Lebak dalam kondisi meninggal, pada Rabu (28/1/2026). Jasad korban ditemukan sekitar 11 kilometer (km) dari lokasi kejadian awal.
Korban diketahui bernama Ikna (70), warga Kampung Selapajang Ujung, Desa Cigoong Selatan. Ia sebelumnya dilaporkan hilang setelah terseret arus Sungai Ciujung, sehingga memicu operasi pencarian oleh Kantor Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Banten bersama unsur terkait.
