Dikawal Ratusan Pendukung dan Jawara, Adik Atut Daftar ke KPU Serang 

Diusung oleh 10 partai politik

Serang, IDN Times - Bakal pasangan calon bupati petahana di Pilkada Serang Ratu Tatu Chasanah  resmi mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Serang. Di damping calon wakilnya, Panji Tirtayasa, Tatu mendaftar di hari kedua pendaftaran Pilkada Serentak 2020.

"Hari kedua ada pasangan calon Tatu-Panji yang diusung oleh 10 partai politik dan tadi prosesnya sudah sesuai aturan mekanisme yang ada," kata Ketua KPU Serang Abidin Nasyar, Sabtu (5/9/2020).

Baca Juga: Pilkada Serang 2020, PDIP Dukung Adik Ratu Atut, Ratu Tatu Chasanah

1. Pendaftaran Tatu dikawal ratusan massa pendukung

Dikawal Ratusan Pendukung dan Jawara, Adik Atut Daftar ke KPU Serang IDN Times/Khaerul Anwar

Adik mantan Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah itu datang ke KPU sekitar pukul 15.30 WIB dengan dikawal ratusan massa mulai dari kader partai kelompok pendekar dari TTKDH, Laskar Pendekar Banten Sejati Banten (Lapbas) dan dari organisasi sayap partai Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG).

Terlihat ratusan pendukung berkerumun di depan kantor KPUD dan tidak menjaga jarak aman dalam rangka pencegahan penyebaran virus corona. Meski demikian hanya sebanyak 100 orang yang diperbolehkan masuk ke dalam are KPU.

"Kita akan koordinasi dengan tim keamanan kami sudah membuat imbauan. Kalau pendukung tidak punya aturan tapi kalau yang boleh masuk 100 orang. Kita sudah wanti-wanti untuk social distancing," katanya.

2. Tatu diusung oleh 10 partai politik

Dikawal Ratusan Pendukung dan Jawara, Adik Atut Daftar ke KPU Serang IDN Times/Khaerul Anwar

Pada pencalonan periode kedua ini, bakal pasangan calon petahana diusung oleh sebanyak 10 partai politik, yakni yakni Partai Golkar, PDIP, PKB, PAN, PKS, Nasdem, Berkarya, PPP, PBB, dan Hanura. Kesepuluh partai ini merupakan partai yang memiliki kursi terbanyak di DPRD Kabupaten Serang.

"Selanjutnya kami periksa akan mengecek keabsahan berkas yang telah diberikan kepada kami mulai dari riwayat pendidikan dan hasil swab dua pasangan ini dinyatakan negatif,"katanya.

3. Calon penantang hanya diusung oleh 2 partai

Dikawal Ratusan Pendukung dan Jawara, Adik Atut Daftar ke KPU Serang Dok. Demokrat Banten

Sedangkan calon penantang Nasrul Ulum dan Eki Baehaki hanya didukung oleh dua partai politik yakni partai Gerindra dan Demokrat. Ulum-Eki dijadwalkan akan mendaftar ke KPU pada hari terakhir besok, Minggu (6/9/2020).

"Baru dua yang akan konfirmasi mendaftar calon lain Nasrul-Eki yang rencananya besok mendaftar. Kalau independen tidak ada," katanya.

Baca Juga: Eki-Nasrul, Calon Penantang Adik Atut di Pilkada Serang 

Topik:

  • Ita Lismawati F Malau

Berita Terkini Lainnya