Gara-gara Utang ke Bank Keliling, Pria di Serang Bacok Paman Sendiri

Korban mengalami luka parah di bagian kepala

Serang, IDN Times - Seorang pria di Kota Serang inisial SN (45) tega membacok pamannya sendiri bernama Baban Wibawan (65) dengan celurit. Akibatnya, korban mengalami luka parah di bagian kepala.

Penganiayaan yang terjadi pada Selasa siang (7/11/2023) itu diduga dipicu gara-gara utang bank keliling. Usai melukai korban, pelaku langsung kabur bersama istrinya dan senjata tajam jenis celurit.

Baca Juga: Banten Kambali Tempati Ranking Satu Pengangguran Terbanyak

1. SN tak terima istri pelaku ditegur saat utang ke bank keliling

Gara-gara Utang ke Bank Keliling, Pria di Serang Bacok Paman SendiriIDN Times/Khaerul Anwar

Salah satu warga Rani Rahmawati (67) mengatakan, insiden pembacokan berawal saat Baban diduga tak senang melihat istri SN meminjam uang ke bank keliling sebesar Rp500 ribu.

Korban kemudian menasehati keponakannya itu karena meminjam uang ke bank keliling berkali-kali. Namun, istri SN tidak terima dinasihati Baban, lalu memanggil pelaku SN yang sedang bekerja untuk pulang.

"Sampai di depan rumah, pelaku SN langsung ngomong ke korban 'Apa lu melototin gw' ke Mang Baban, sambil masuk ke rumah," katanya.

2. Usia membacok korban, pelaku SN melarikan diri bersama istri

Gara-gara Utang ke Bank Keliling, Pria di Serang Bacok Paman SendiriIDN Times/Khaerul Anwar

Ternyata, pelaku masuk ke dalam rumah untuk mengambil senjata tajam jenis celurit untuk melukai pamannya sendiri. Saat itu, korban yang sedang duduk di dalam rumah, dibacok SN. Baban pun mengalami luka di bagian kepala, tepatnya di atas kuping.

"Saya lihat Mang Baban sudah tergeletak di atas bantal, lukanya di atas kuping sudah berdarah," katanya.

Usai melukai korban, pelaku langsung kabur bersama istrinya dan senjata tajam jenis celurit.

Sedangkan korban dibawa oleh tetangganya menggunakan mobil ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Drajat Prawiranegara Serang guna mendapatkan perawatan. "Usai dibacok Mang Baban masih sadar, langsung dibawa ke rumah sakit," katanya.

3. Polisi menyelidiki kasus dan memburu SN dan istrinya

Gara-gara Utang ke Bank Keliling, Pria di Serang Bacok Paman SendiriIlustrasi penjara (IDN Times/Mardya Shakti)

Terpisah, Kanit Reskrim Polsek Serang Ipda M Suharya membenarkan adanya peristiwa penganiayaan tersebut. Kini, Polisi masih menyelidiki kasus tersebut dan memburu pelaku yang kabur usai melukai korban.

Sedangkan, untuk kondisi korban, kata Suharya, sudah mendapatkan penanganan rumah sakit.

Ia menjelaskan, motif sementara dari hasil keterangan para saksi di lokasi kejadian pelaku merasa tersinggung karena adanya teguran korban kepada istrinya yang kembali pinjam uang ke bank keliling.

"Si korban ini menegur jangan suka minjem ke bang keliling gitu. Jadi si istri lapor ke suami, gak terima pelaku langsung melakukan penganiayaan," katanya.

Baca Juga: DPRD Resmi Usulkan 3 Nama Calon Pj Wali Kota Serang

Topik:

  • Ita Lismawati F Malau

Berita Terkini Lainnya