Tangerang, IDN Times - Sebanyak 8.205 Pegawai Pemerintah Dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Paruh Waktu di lingkungan Pemerintah Kabupaten Tangerang formasi tahun 2025, Jumat (28/11/2025). Pelantikan tersebut terdiri dari 3.809 tenaga guru, 509 tenaga kesehatan dan 3.887 tenaga teknis.
Bupati Tangerang, M Maesyal Rasyid mengungkapkan, jumlah PPPK Paruh Waktu tersebut merupakan yang terbesar se-Provinsi Banten dan menjadi kekuatan strategis yang memperkuat kinerja pelayanan pemerintah daerah kepada masyarakat.
"Ini merupakan kekuatan strategis yang akan memperkuat kinerja pelayanan pemerintah daerah kepada masyarakat," ungkap Maesyal.
