Rehabilitasi Disetujui BNN, Coki Pardede Dikirim ke RSKO Cibubur

Coki dinilai korban penyalahgunaan narkoba

Tangerang, IDN Times - Permohonan asesmen komika Coki Pardede untuk direhabilitasi dari kecanduan narkoba jenis sabu, dikabulkan Badan Narkotika Nasional (BNN). Coki pun langsung dikirim untuk rehabilitasi, Sabtu (4/9/2021) malam.

"Tadi malam CP direhabilitasi. Sebab sebelumnya sudah ada permohonan pengajuan rehabilitasi oleh pihak bersangkutan, " kata Kasat Narkoba Polres Metro Tangerang Kota, AKBP Pratomo Widodo, Minggu (5/9/2021). 

1. Coki dikirim ke RSKO Cibubur

Rehabilitasi Disetujui BNN, Coki Pardede Dikirim ke RSKO CibuburIDN Times/Muhamad Iqbal

Coki pun langsung dikirim ke Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO) Cibubur untuk menjalani rehabilitasinya. 

"WLI juga dikabulkan permohonan rehabilitasinya, jadi sama-sama kita kirim juga ke sana," ujar Pratomo. 

Baca Juga: Akankah Kasus Coki Pardede Berakhir di Rehabilitasi?

2. Bandar RA masih menjalani proses hukum

Rehabilitasi Disetujui BNN, Coki Pardede Dikirim ke RSKO CibuburIDN Times/Dok. Ega

Pratomo menuturkan, sang bandar narkoba berinisial RA, masih diamankan polisi untuk menjalano proses hukum lebih lanjut.

"Bandarnya, saudara RA, kita tahan untuk proses penyelidikan Satnarkoba," tutur Pratomo.

3. Coki dinilai murni sebagai pengguna oleh BNN

Pratomo menuturkan, Coki mendapat persetujuan rehabilitasi lantaran dalam kasus penyalahgunaan ini, komika tersebut dinyatakan sebagai korban dari narkoba itu sendiri. 

"Coki ini adalah pengguna. Bisa dikatakan dia korban ya, dari korban narkoba itu sendiri," ungkap Pratomo.

Baca Juga: Minta Maaf, Coki Pardede Minta Penggemar Sabar Tunggu Berkarya Lagi

Topik:

  • Deryardli Tiarhendi

Berita Terkini Lainnya