Tangerang, IDN Times - Sesosok mayat berjenis kelamin pria tanpa identitas ditemukan warga di kebun pisang di Kampung Bunder RT 05/01, Kecamatan Cikupa, Kabupaten Tangerang, Selasa (18/11/2025). Mayat tersebut ditemukan dalam kondisi membusuk dengan kepala terbungkus kantung plastik hitam.
"Benar, tim sudah melakukan olah TKP dan menggali keterangan saksi," kata Kapolresta Tangerang, Kombes Pol Andi Muhammad Indra Waspada Amirullah, Rabu (19/11/2025).
