Serang, IDN Times - Menteri Sosial (Mensos), Saifullah Yusuf menemukan ribuan penerima bantuan sembako di Provinsi Banten merupakan penduduk yang berada di kelompok orang kaya. Hal ini disampaikan Mensos saat kunjungan kerja di Pendopo Gubernur Banten, Rabu (19/3/2025).
"Banyak penduduk Banten yang masuk (kelompok) desil 10 jadi penerima bansos. Desil 10 ini kan sudah paling kaya. Temuan pertama kami seperti ini," kata pria yang akrab disapa Gus Ipul itu.