Hindari Drama Anak Sekolah dengan Konseling Puspaga Kota Tangerang

Layanan ini diberikan gratis 

Kota Tangerang, IDN Times - Pekan pertama masuk sekolah, bagi beberapa anak bisa menimbulkan rasa cemas. Kecemasan pada anak saat memasuki lingkungan sekolah yang baru adalah hal yang umum terjadi dengan berbagai alasan.

Tak sedikit, kondisi ini berujung dengan berbagai masalah anak ke orangtua atau sebaliknya.

Menghadapi situasi ini, Pemerintah Kota Tangerang dalam hal ini Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak Pengendalian Penduduk Dan Keluarga Berencana Kota Tangerang (DP3AP2KB) melalui Puspaga Kota Tangerang menyiapkan layanan konseling gratis.

Baca Juga: JF3 Fashion Village Pamerkan Produk UMKM di Mal Tangerang

1. Ortu juga boleh ikut konsultasi loh

Hindari Drama Anak Sekolah dengan Konseling Puspaga Kota TangerangIlustrasi siswa sekolah (ANTARA FOTO/Irwansyah Putra)

Ketua Puspaga Kota Tangerang Sri Damayanti mengungkapkan, dalam layanan ini orangtua dapat berkonsultasi dengan psikolog atau psikiater, terkait masalah yang dihadapi orangtua atau anak di momen hari-hari pertama masuk sekolah.

Tak sedikit, anak tak bisa mengutarakan masalahnya ke orangtua, begitu juga orangtua yang tak paham dengan masalah yang dihadapi dan momen masuk sekolah jadi pelampiasannya.

"Dengan psikolog atau psikiater siapa tahu bosa mengutarakan masalahnya karena psikolog memiliki metode tersendiri untuk membuat seseorang, dalam hal ini anak, lebih nyaman menyampaikan problematikanya," kata Sri, Selasa (18/7/2023).

2. Layanan tersedia online dan offline

Hindari Drama Anak Sekolah dengan Konseling Puspaga Kota Tangerangilustrasi psikolog (pexels.com/cottonbro studio)

Untuk mendapat layanan konseling gratis ini, masyarakat Kota Tangerang dapat mengakses secara online melalui nomor WhatsApp 0813-9884-7460.

Sedangkan untuk layanan offline, pemohon dapat datang ke Kantor Puspaga Kota Tangerang, di Jalan KS Tubun, Gedung Cisadane Lantai 2, Tangerang.

"Puspaga dalam hal ini, dapat memberikan layanan konseling atau konsultasi terkait pengasuhan anak, masalah anak, masalah remaja hingga permasalahan keluarga. Selain itu, juga tersedia kelas parenting terkait umum, pranikah hingga anak berkebutuhan khusus," kata Sri.

3. Layanan ini dibuka Senin hingga Jumat

Hindari Drama Anak Sekolah dengan Konseling Puspaga Kota TangerangIlustrasi Telepon. (IDN Times/Aditya Pratama)

Sri mengimbau, masyarakat Kota Tangerang untuk dapat memanfaatkan layanan ini secara maksimal.

"Layanan dibuka setiap Senin hingga Jumat, mulai pukul 08.00 hingga 15.00 WIB secara gratis, atau tanpa dipungut biaya," katanya.

Baca Juga: Tata Cara Pakai Gedung Seni Budaya di Kota Tangerang 

Topik:

  • Ita Lismawati F Malau

Berita Terkini Lainnya