KA Bandara Jadi Pilihan Alternatif Warga Tangerang 

Saat pagi, KA Bandara di Stasiun Batu Ceper dipadati pekerja

Kota Tangerang, IDN Times - Aktivitas penumpang Kereta Api (KA) Bandara jurusan Bandara Soekarno-Hatta Manggarai di Stasiun Batu Ceper kini mulai dipadati penumpang. Mereka merupakan pekerja yang menjadikan KA Bandara sebagai alternatif untuk berangkat ke tempat kerja. 

Mereka hanya ingin menghindari transit hingga ingin lebih nyaman menggunakan moda transportasi KA dari Tangerang menuju Duri hingga Manggarai. Salah satu yang menggunakan KA Bandara dalam aktivitas bekerja sehari-hari adalah Andri, warga Poris, Kota Tangerang. 

Setiap hari, dia memilih KA Bandara daripada KRL untuk  hilir mudik ke tempat kerjanya, di bilangan Jalan Sudirman, Jakarta.

Baca Juga: WN India Selundupkan Berlian Senilai Rp1,5 Miliar di Bandara Soetta

1. Tiket KA Bandara lebih mahal tidak masalah, asal bisa nyaman

KA Bandara Jadi Pilihan Alternatif Warga Tangerang IDN Times/Muhamad Iqbal

Kepada IDN Times, Andri mengaku lebih memilih KA Bandara lantaran cepat dari segi waktu, dan nyaman karena pasti mendapat tempat duduk. "Emang lebih mahal, Rp35 ribu sekali jalan. Tapi lebih nyaman," kata Andi, Jumat (16/6/2023).

Sebagai perbandingan tarif KRL dari Stasiun Tangerang sampai Manggarai berkisar Rp6 ribu. Dengan catatan, penumpang harus dua kali transit dan pindah peron.

2. KA Bandara dipadati penumpang ke arah Jakarta di jam berangkat kerja

KA Bandara Jadi Pilihan Alternatif Warga Tangerang IDN Times/Muhamad Iqbal

Sementara salah satu petugas yang berjaga di stasiun Batu Ceper ditemui di lokasi menjelaskan, bahwa penumpang yang naik KA Bandara dari Stasiun Batu Ceper ke arah Duri, Sudirman hingga Manggarai nampak banyak di jam berangkat kerja.

"Biasanya pagi, mau berangkat kerja," kata dia.

3. Ini jadwal dan tarifnya

KA Bandara Jadi Pilihan Alternatif Warga Tangerang IDN Times/Muhamad Iqbal

Pantauan di Stasiun Batu Ceper pada pukul 14.00 nampak memang ada beberapa penumpang yang naik ke arah Manggarai. Sementara dalam aplikasi KAI Acces, terlihat jadwal KA Bandara jurusan Batu Ceper-Manggarai dimulai dari pukul 06.27 hingga 22.57.

Tarifnya Rp35 ribu untuk sekali jalan dan Rp10 ribu pada waktu tertentu. Jadwal KA ini hadir tiap kurang lebih 30 menit sekali.

Baca Juga: Pengelola Bandara Soetta Minta Penumpang GunakanTaksi Resmi Berstiker

Topik:

  • Ita Lismawati F Malau

Berita Terkini Lainnya