Lebak, IDN Times – Warga Kecamatan Bayah, Kabupaten Lebak, Banten, digegerkan dengan penemuan sesosok jasad perempuan lanjut usia yang mengapung di Sungai Cimadur, Desa Suwakan, Senin (12/1/2026). Ketua Balawista Kabupaten Lebak, Erwin Komara Sukma mengatakan, jasad tersebut pertama kali ditemukan oleh warga setempat yang melintas di sekitar sungai.
“Dari informasi yang didapat, bahwa jasad perempuan tanpa busana bernama Anah (70) warga Kampung Ciherang, Desa Ciherang, Kecamatan Cibeber, Kabupaten Lebak, Banten,” kata Erwin saat dihubungi, Senin (12/1/2026).
