Tangerang, IDN Times - Seorang warga negara asing asal Nigeria berinisial GO ditemukan tewas di dalam kamar apartemen kawasan Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang. Polisi pun mengusut kasus ini.
Kasat Reskrim Polres Tangerang Selatan (Tangsel) AKP Aldo Primananda mengatakan, jasad GO ditemukan pada Minggu, 9 Juli 2023. "Betul, seorang WNA dengan jenis kelamin laki-laki ditemukan tewas di dalam kamar apartemen," kata Aldo, Senin (10/7/2023).