Kabupaten Tangerang, IDN Times - Pendapatan penerimaan pajak Kabupaten Tangerang melampaui target yang telah ditentukan. Padahal Kabupaten Tangerang saat ini masih menghadapi pandemik COVID-19.
Kepala Bidang PBB dan BPHTB Bapenda Kabupaten Tangerang, Dwi Chandra Budiman mengungkapkan, saat ini pendapatan penerimaan pajak Kabupaten Tangerang cukup signifikan, padahal belum mencapai akhir tahun.
"Hingga akhir November sudah melampaui target, yakni 104,59 persen," ungkap Dwi, Kamis (3/12/2020).