8 Hewan Dilindungi di Taman Nasional Ujung Kulon

Salah satunya adalah badak jawa

Taman Nasional Ujung Kulon atau TNUK sudah dikenal sebagai tempat penangkaran satwa yang terancam punah dan dilindungi. Tak hanya di Indonesia, TNUK juga terkenal hingga ke luar negeri loh, khususnya di kalangan para peneliti.

Maklum saja, di TNUK banyak sekali jenis Ada banyak sekali jenis hewan yang dirawat di Taman Nasional Ujung Kulon. Beberapa diantaranya bahkan termasuk dalam hewan endemik. Agar kamu bisa lebih mengenal tentang hewan-hewan di Taman Nasional Ujung Kulon, berikut ini adalah 8 hewan yang dilindungi di Taman Nasional Ujung Kulon. Check this out. 

Baca Juga: Profil Taman Nasional Ujung Kulon, Benteng Terakhir Badak Jawa 

1. Badak jawa

8 Hewan Dilindungi di Taman Nasional Ujung KulonBadak jawa (menlhk.go.id)

Tentu kamu sudah tahu bahwa Badak Jawa merupakan hewan yang dilindungi di wilayah Taman Nasional Ujung Kulon. Hewan ini termasuk dalam kategori mamalia dan memiliki nama Latin Rhinoceros sondaicus.

Badak jawa berasal dari famili Rhinocerotidae dan memiliki nama asing Javan Rhinoceros. Jumlah badak jawa yang dirawat di Taman Nasional Ujung Kulon ini sangatlah sedikit, hanya tersisa 60 hingga 70 ekor saja. 

Baca Juga: KLHK Umumkan Kehadiran 2 Bayi Badak Jawa di Ujung Kulon

2. Owa jawa

8 Hewan Dilindungi di Taman Nasional Ujung KulonOwa jawa (Wikipedia/Ariel Afrido Muhammad)

Owa Jawa merupakan salah satu hewan endemik yang ada di Taman Nasional Ujung Kulon. Hewan ini diperkirakan hanya berjumlah kurang dari 5000 ekor saja. Kerusakan habitat asli adalah salah satu hal yang membuat keberadaan Owa Jawa menjadi terancam. Hewan ini memiliki nama latin Hylobates Moloch. Ia merupakan hewan dari famili Hylobatidae dan dikenal dengan nama asing Java Leaf Mankey. 

 

3. Surili

8 Hewan Dilindungi di Taman Nasional Ujung KulonSurili (wikimedia.org)

Hewan yang memiliki nama Latin Presbytis aygula ini termasuk dalam satwa endemik yang dirawat di Taman Nasional Ujung Kulon. Surili sudah tercatat sebagai hewan yang dilindungi sejak tahun 1979 lalu melalui SK Menteri Pertanian.

Surili pernah menjadi maskot Pekan Olahraga Nasional (PON) tahun 2016. Ia dikenal dengan nama asing silvered leaf monkey dan berasal dari famili Cercopithecidae. 

4. Anjing hutan jawa atau ajag

8 Hewan Dilindungi di Taman Nasional Ujung Kuloncommons.wikimedia.org/Davidvraju

Satwa berikutnya yang dirawat di Taman Nasional Ujung Kulon sebagai salah satu hewan endemik adalah anjing hutan jawa atau dikenal juga dengan nama ajag.

Hewan dengan nama Latin Cuon alpinus javanicus ini adalah hewan asli Indonesia loh. Sayangnya, jenis anjing ini termasuk dalam kategori terancam punah.

Hewan ini berasal dari famili Canidae dengan nama asing wild dog. Dari segi tampilan, anjing hutan ini kurang lebih sama dengan anjing atau serigala.

5. Macan dahan benua

8 Hewan Dilindungi di Taman Nasional Ujung KulonMacan dahan atau Neofelis nebulosa (Wikipedia/Ltshears)

Hewan berikutnya adalah macan dahan. Macan ini memiliki nama Latin Neofelis nebulosa.

Dari segi fisik, hewan ini memiliki kemiripan dengan macan-macan lainnya. Ia berasal dari famili Felidae, sama seperti macan tutul dan kucing bakau. 

6. Luwak

8 Hewan Dilindungi di Taman Nasional Ujung KulonLuwak sedang mengincar ular kobra. (animalfactsencyclopedia.com)

Pastinya kamu sudah pernah mendengar tentang nama hewan yang satu ini. Luwak adalah hewan yang berasal dari famili Viverridae dan memiliki nama asing Palm Civet. Luwak juga dikenal dengan nama latin Paradoxurus Hermaproditus. Ia termasuk dalam satwa yang dilindungi di Taman Nasional Ujung Kulon. 

 

7. Kukang

8 Hewan Dilindungi di Taman Nasional Ujung KulonPixabay

Kukang dikenal dengan kelambatannya ketika bergerak. Ia memiliki nama asing Slow loris dengan nama latin Nycticebus Coucang. Hewan ini berasal dari famili Loritidae. Kukang memiliki jari yang cukup panjang dan kemampuan untuk memanjat. 

 

8. Bangkong besar

8 Hewan Dilindungi di Taman Nasional Ujung KulonBangkong (Wikimedia/W.A. Djatmiko )

Hewan terakhir yang ada dalam daftar adalah bangkong besar. Hewan ini berasal dari satu famili yang sama dengan bangkong buduk dan bangkong sungai, yakni Bufonidae. Ia termasuk dalam golongan amfibi dengan nama Latin Bufo asper.

Bangkong besar ini memiliki nama asing large bad frog.

Baca Juga: Cerita Pegawai Resort di Ujung Kulon, Hanya Bisa Pasrah Saat Gempa

Nah, itu dia 8 hewan yang dilindungi dan ada di Taman Nasional Ujung Kulon. Kamu bisa datang ke Taman Nasional Ujung Kulon untuk melihat langsung bagaimana upaya perawatan hewan di tempat ini.  

Topik:

  • Ita Lismawati F Malau

Berita Terkini Lainnya