Serang, IDN Times - Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) meningkatkan keamanan di kawasan Taman Nasional Ujung Kulon (TNUK) untuk mencegah perburuan badak bercula satu.
Salah satu upaya peningkatan keamanan itu dengan cara menempatkan sejumlah personel Brimob bersenjata di sana. Mereka akan berpatroli secara rutin dengan Tim Patroli Rhino Protection Balai TNUK di tempat yang menjadi habitat badak Jawa tersebut.