Pemudik Adu Mulut dengan Petugas Tiket Pelabuhan Merak 

Mereka kesal karena tak kunjung diizinkan masuk kapal

Cilegon, IDN Times - Ratusan pemudik yang menumpangi sepeda motor di Dermaga Dua, Pelabuhan Merak, Kota Cilegon, Banten, emosi karena sudah berjam-jam antrea tak kunjung diizinkan untuk masuk ke kapal.

Mereka melampiaskan emosinya itu dengan cara membunyikan klakson maupun menggeber knalpotnya hingga menimbulkan suara bising. Peristiwa ini terjadi pukul 05.30 WIB Selasa, (26/4/2022).

Baca Juga: Pengamanan Mudik Lebaran, Ada Sniper di Pelabuhan Merak 

1. Video adu mulut pemudik dengan petugas menyebar

Pemudik Adu Mulut dengan Petugas Tiket Pelabuhan Merak Tangkapan layar

Bahkan, dalam video yang beredar, sejumlah pemudik motor itu pun terlibat adu mulut dengan petugas karena merasa kesal hanya mobil yang diprioritaskan masuk ke kapal.

Sementara para pemudik membunyikan klakson, pemudik sepeda motor lantaran emosi karena belum diizinkan masuk ke dalam kapal untuk menyebrang ke Pulau Sumatera.

"Mobil dari tadi dibolehin masuk, Pak. Aku dari Jam 11 malam, sampe pagi, Pak, ini," tutur salah satu pengguna motor berbaju abu-abu.

2. Pemudik dengan sepeda motor hanya dibolehkan 10 saja setiap antrean

Pemudik Adu Mulut dengan Petugas Tiket Pelabuhan Merak Ilustrasi kendaraan saat mengantre di Pelabuhan Merak. (ANTARA FOTO/Asep Fathulrahman)

Mereka mengaku sudah lama menunggu antrean itu dan hanya kendaraan roda empat saja yang diprioritaskan masuk kedalam kapal oleh petugas pelayanan tiket.

"Alasannya kuota motor hanya 10.  Pak Jokowi tolong lah ASDP Merak diperbaiki, ini mafia semua. Ini kita dibolehin mudik tapi dipersulit," katanya.

3. Ketegangan berakhir setelah pemudik milih istirahat

Pemudik Adu Mulut dengan Petugas Tiket Pelabuhan Merak Ilustrasi pemudik menuju Pelabuhan Merak. (ANTARA FOTO/Asep Fathulrahman)

Tampak petugas juga berusaha menenangkan emosi calon pengguna jasa yang tak sabar ini. Karena lelah menunggu, akhirnya mereka terpaksa mematikan mesin motornya dan beristirahat menunggu masuk kapal.

Baca Juga: H-8 Lebaran, 124.018 Orang Menyeberang dari Pelabuhan Merak

Topik:

  • Ita Lismawati F Malau

Berita Terkini Lainnya