Pemkot Tangerang Gandeng Bulog Hadapi Kenaikan Harga Beras

Harga beras tengah melonjak tajam, kemarau disebut pemicunya

Kota Tangerang, IDN Times - Di tengah kenaikan harga beras, Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang menggandeng Bulog untuk menyediakan beras dengan harga murah, melalui Program Gerakan Pangan Murah.

Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah menuturkan, langkah ini diambil sebagai upaya Pemkot Tangerang dalam mengantisipasi melonjaknya harga beras di pasaran imbas dari fenomena El Nino yang juga berdampak pada berkurangnya pasokan distribusi dan stok kebutuhan pangan.

"Kami gelar selama empat pekan di setiap kecamatan di Kota Tangerang. Lokasinya di satu kelurahan tiap kecamatan," kata Arief, Selasa (12/9/2023).

Baca Juga: Kabupaten Tangerang dan Serang Segera Tetapkan Darurat Kekeringan

1. Pemkot dan Bulog akan menyediakan beras di bawah harga pasaran

Pemkot Tangerang Gandeng Bulog Hadapi Kenaikan Harga BerasIlustrasi beras Bulog. (dok. Bulog)

Arief mengatakan, jenis beras yang disiapkan oleh Pemkot Tangerang dan juga Bulog adalah beras Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) dengan harga Rp52.000 untuk kemasan lima kilogram (kg).

"Tentu harga ini lebih murah dari harga pasaran," jelasnya.

2. Lokasi program ini bisa dilihat di media sosial Pemkot Tangerang

Pemkot Tangerang Gandeng Bulog Hadapi Kenaikan Harga BerasIlustrasi medsos (Unsplash.com/Plann)

Arief mengharapkan, agar masyarakat Kota Tangerang dapat terbantu dengan adanya Gerakan Pangan Murah terlebih untuk memenuhi kebutuhan bahan pokok beras.

"Untuk informasi lokasi dan tanggal bisa dilihat di akun sosial media Pemkot Tangerang," kata Arief.

3. Harga beras naik 13,76 persen pada Agustus, rekor sejak 2012

Pemkot Tangerang Gandeng Bulog Hadapi Kenaikan Harga BerasIDN Times/Galih Persiana

Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat harga beras eceran naik hingga 13,76 persen secara tahunan (year on year/yoy) pada Agustus 2023. Angka ini tertinggi sejak Juni 2012 yang kala itu sempat menyentuh 16,23 persen (yoy). 

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa, Pudji Ismartini mengatakan harga beras eceran secara bulanan naik 1,43 persen atau tertinggi sejak Maret 2023.

"Inflasi bulanan beras pada Agustus 2023 ini merupakan yang tertinggi sejak Maret 2023, di mana sebelumnya pada Februari 2023 beras mengalami inflasi sebesar 2,34 persen. Secara tahunan inflasi inflasi beras ini yang tertinggi sejak (Juni 2012)," jelasnya dalam Konferensi Pers BPS, Jumat (1/9/2023).

Baca Juga: BNN Sebut Tangerang Zona Merah Pemasaran Narkoba di Banten

Topik:

  • Ita Lismawati F Malau

Berita Terkini Lainnya