TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Nonton Indonesia-Australia, Sachrudin: Persikota Bisa Kayak Timnas

Sachrudin menilai, ada potensi atlet muda di Kota Tangerang

IDN Times/Maya Aulia Aprilianti

Tangerang, IDN Times - Pertandingan Indonesia melawan Australia pada kualifikasi Piala Dunia yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno tadi malam menjadi catatan baik. Ketua Asosiasi Kota (Askot) Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Kota Tangerang, Sachrudin mengatakan, Indonesia mampu menahan serangan timnas Australia dengan akhir imbang 0-0.

"Tentunya, melihat pertandingan tadi berharap timnas Indonesia menang melawan Australia. Permainan 90 menit timnas sangat baik menahan imbang 0-0, hanya faktor keberuntungan saja belum berpihak pada timnas kita," katanya, Rabu (11/9/2024).

Baca Juga: Indonesia Imbang Lawan Australia, Jokowi: Patut Kita Syukuri

1. Sachrudin berharap talenta generasi muda di Kota Tangerang terus meningkat

Melihat talenta para skuad muda Indonesia, membuat dia menaruh harapan pada generasi muda di Kota Tangerang, khususnya Persikota.

"Kita punya anak-anak Kota Tangerang yang memiliki talenta hebat, terlebih Persikota merumput di Liga 2," ungkapnya.

2. Sachrudin ingin membina atlet muda

Ia pun, ingin membina atlet-atlet muda dalam berbagai cabang olahraga, terutama sepak bola.

"Adanya hal ini, kami memiliki kewajiban membina atlet-atlet usia dini terutama sepak bola, agar bisa meningkat seperti para pemain timnas," ujarnya.

Verified Writer

Maya Aulia Aprilianti

Let's still alive!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya