TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Dinkes Tangerang Ajak Perempuan Periksa Payudara ke Faskes

Mari mencegah kanker payudara sejak dini

pita kanker (pixabay.com/HtcHnm)

Tangerang, IDN Times - Dinas Kesehatan Kota Tangerang mengajak kalangan perempuan untuk aktif memeriksa payudara ke fasilitas kesehatan. Hal ini dalam rangka mencegah kanker payudara.

"Pemeriksaan payudara klinis ini sebagai upaya pemeriksaan kanker payudara," kata Kepala Dinas Kesehatan Kota Tangerang dr Dini Anggraeni, seperti dikutip dari Antara, Jumat (9/2/2024). 

Baca Juga: Libur Panjang, 176.099 Kendaraan Bakal Lintasi Tol Tangerang Merak

2. Selain itu, pencegahan kanker serviks juga perlu digencarkan

lawankanker.org

Selain itu, Dini juga menekankan, perempuan perlu melaksanakan tes inspeksi visual asam asetat (IVA Test) dan pap smear untuk mencegah kanker serviks

"Beberapa pencegahan kanker lainnya dapat dilakukan dengan memeriksakan diri ke fasilitas layanan kesehatan," katanya.

Sebagai langkah antisipasi dalam pencegahan warga terkena kanker, Dinas Kesehatan setempat mengajak seluruh masyarakat untuk menerapkan pola hidup bersih dan sehat (PHBS) dalam kehidupan sehari-hari.

Berita Terkini Lainnya