5 Hotel di Tangerang Ini Cocok untuk Staycation Bersama Keluarga

Liburan sekolah memasuki pekan-pekan terakhir

Liburan sekolah tinggal beberapa pekan lagi. Kamu masih bisa memanfaatkan pekan-pekan terakhir untuk liburan bersama keluarga.

Salah satu cara yang bisa kamu lakukan untuk memperkuat bonding dan seru-seruan dengan keluarga adalah staycation di hotel-hotel yang masih terbilang dekat dengan tempat tinggal kamu.

Apalagi jika kamu belum pernah mendatangi atau penginapan yang mempunyai konsep yang berbeda dari hotel pada umumnya. Ini pasti membuat kamu semangat untuk mencobanya.

Nah, berikut adalah lima hotel di Tangerang yang cocok untuk staycation bersama keluarga.

Baca Juga: Daftar Hotel di Tangerang Raya, Harganya Ramah di Kantong

1. Hotel Aryaduta Lippo Village

5 Hotel di Tangerang Ini Cocok untuk Staycation Bersama KeluargaAryaduta Lippo Village(instagram.com/aryadutalippovillage)

Hotel Aryaduta ada di kompleks Lippo Village Karawaci. Hotel ini mempunyai konsep Tangerang rasa Bali.

Kamu dan keluarga serasa dibawa ke suasana liburan di Bali. Selain tersedia kamar-kamar hotel di gedung utama, ada pula bungalow-bungalow atau vila di sekitarnya. Pohon-pohon yang rindang menambah asri suasana.

Penginapan ini juga dilengkapi dengan kolam renang dan taman bermain. Fasilitasnya lengkap termasuk breakfast. Tempat hangout di sekitar hotel pun mudah kamu jumpai seperti Supermal Karawaci, Maxxbox, dan tempat-tempat makan fast food.

Tarif untuk kamar mulai dari Rp700 ribu hingga Rp1 jutaan per malam. 

2. Hotel Episode Gading Serpong

5 Hotel di Tangerang Ini Cocok untuk Staycation Bersama KeluargaHotel Episode(instagram.com/episodegadingserpong)

Hotel Episode terbilang masih baru. Berada di Gading Serpong, hotel ini mempunyai 320 kamar lengkap dengan fasilitas-fasilitas penunjang seperti restoran, ruang meeting, kolam renang, gym dan spa.

Hotel ini mempunyai konsep unik, yakni memberikan sentuhan budaya baduy dan peranakan di lobi hotel dan di setiap ruang kamar. Perpaduan kedua budaya ini memberikan nuansa yang berbeda dengan kebanyakan hotel. Keren kan. 

Dengan tarif kamar Rp1 jutaan per malam, kamu dan keluarga bisa mencoba menginap di sini.

3. Hotel Qubika Gading Serpong

5 Hotel di Tangerang Ini Cocok untuk Staycation Bersama KeluargaHotel Qubika Gading Serpong(instagram.com/qubikahotel)

Hotel Qubika adalah hotel kontainer yang lokasinya ada di Gading Serpong. Mempunyai 133 kamar, hotel ini sangat unik dan juga Instagramable.

Kamu akan disuguhi pemandangan kamar-kamar yang berbentuk kotak-kotak kontainer. Dipadukan dengan interior serba hijau yang modern, menjadikan hotel ini cocok untuk staycation bersama keluarga untuk merasakan sensasi yang berbeda.

Tarif per kamar per malam hotel ini adalah Rp350 ribu hingga Rp1 jutaan per malam. 

4. Fame Hotel Gading Serpong

5 Hotel di Tangerang Ini Cocok untuk Staycation Bersama KeluargaFame Hotel Gading Serpong(instagram.com/famehotelserpong)

Fame hotel lokasinya ada di Gading Serpong. Hotel ini mempunyai konsep Hollywood style. Sentuhan yang unik ini bisa langsung kamu rasakan ketika pertama masuk ke lobi hotel.

Masuk ke lobi dan sekitarnya, kamu dan keluarga serasa berada di perhelatan Grammy atau Oscar. Di setiap kamar dihiasi dengan foto artis-artis Holywood loh.

Gak hanya itu, kamu akan menemukan quotes-quotes yang menarik dan juga lirik-lirik lagu terkenal di langit-langit ruangan. Sambil berbaring, kamu bisa sambil bersenandung deh.

Biaya menginap di sini, mulai dari Rp300 ribuan hingga Rp500 ribuan per malam.

5. Fika Rooms Scandinavia

5 Hotel di Tangerang Ini Cocok untuk Staycation Bersama KeluargaFika Rooms ApartHotel(instagram.com/fikarooms.id)

Fika Rooms adalah hotel dengan konsep aparthotel. Sewa hotel dengan fasilitas lengkap layaknya kamu tinggal di sebuah apartemen. Cocok banget kan buat keluarga besar? 

Semua lengkap, ada kamar tidur, dapur, mesin cuci, alat-alat memasak dan lain-lain. Meskipun konsepnya apartemen, tetapi Fika Rooms tetap memiliki fasilitas hotel pada umumnya seperti resepsionis 24 jam, house keeping, dan breakfast.

Kamu bisa coba staycation bersama keluarga di akhir pekan. Hotel ini tepat bersebelahan dengan Tangcity Mall. Dengan tarif per malam berkisar Rp500 ribuan hingga Rp 1,5 jutaan per malam, tidak ada salahnya kamu coba menginap di sini.

Baca Juga: Rekomendasi Bekal Simpel untuk Piknik, Enjoy!


Inilah beberapa hotel di sekitar Tangerang yang bisa kamu masukkan dalam agenda staycation di akhir pekan bersama keluarga. Selamat berlibur!

annyta haryati Photo Community Writer annyta haryati

annyta

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ita Lismawati F Malau

Berita Terkini Lainnya